REPUBLIK BOBOTOH - Setelah melepas Taufiq dan Fahmi Al Ayubbi, Bali United melakukan perubahan komposisi pemain asing.
Dikutip dari Skor.id, Bali United resmi melepas striker asal Belanda, Melvin Platje yang dipinjamkan ke klub Divisi 2 Liga Belanda, De Graafschap.
"Matur Suksma @melvinplatje9. Terima kasih sudah berjuang bersama! 2019 adalah momen yang takkan pernah kita lupakan," tulis Bali United melalui akun Instagram resmi klub.
Selama membela panji Bali United dari tahun 2018, Platje telah menjalani 70 laga dengan torehan 35 gol dan 15 assist.
"Halo Semeton, saya ingin memberi tahu bahwa saya akan meninggalkan klub. Saya mengucapkan terima kasih atas segalanya. Saya memiliki waktu yang menyenangkan di sini, kita juara bersama, dan saya senang telah melakukan hal yang bagus untuk klub," ucap Platje dalam video perpisahannya.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sebagai gantinya, Bali United mendatangkan penyerang asal Kamerun, Privat Mbarga yang sosoknya mulai dikenal Serdadu Tridatu di Piala AFC 2020.
Kala itu, Mbarga yang membela tim Kamboja, Svay Rieng, mencetak satu gol dan satu assist untuk menaklukkan Bali United dengan skor 2-1.
"Your nightmare from Kamboja become your dreams come true (Mimpi burukmu dari Kamboja berubah menjadi impian yang jadi kenyataan)," tulis Bali United saat memperkenalkan Privat Mbarga melalui video.
Pemain dengan nama lengkap Jean Marie Privat Befolo Mbarga itu, sudah malang melintang di sepak bola Asia Tenggara.
Ia berpindah-pindah tim di Kamboja, antara lain membela Phnom Penh FC, Boeung Ket, Cambodian Tiger, dan Nagaworld FC.
Mbarga juga sempat mencicipi atmosfer sepak bola Thailand bersama Samut Prakan FC pada 2017-2018.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik