Kaleidoskop Persib 2021 (Januari): Dibatalkannya Kompetisi 2020 Hingga Dua Pemain Persib Dapat Tawaran dari Klub Luar Negeri

Kaleidoskop Persib 2021 (Januari): Dibatalkannya Kompetisi 2020 Hingga Dua Pemain Persib Dapat Tawaran dari Klub Luar Negeri Kaleidoskop Persib 2021. (Republik Bobotoh/Adam Husein)

REPUBLIK BOBOTOH - Beragam cerita menarik terjadi pada Januari 2021. Dimana saat itu, sepak bola Indonesia tengah mati suri akibat pandemi.

Dimulai dari pembatalan kompetisi 2020 yang diputuskan oleh PSSI, beberapa kabar duka yang melanda tanah air, hingga kabar soal keinginan klub luar negeri meminang 2 pemain Persib, yang langsung mendapat respon dari petinggi PT Persib Bandung Bermartabat (PBB).

Berikut ini beberapa peristiwa yang terjadi pada bulan Januari 2021, yang dirangkum oleh tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM:

1. Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air dan Longsor Sumedang, Persib Turut Berduka

Awal tahun 2021, Indonesia dihadapkan dengan kabar duka. Pesawat Sriwijaya Air tujuan Jakarta-Pontiakan jatuh di sekitar Kepulauan Seribu, Jakarta, pada 9 Januari 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Kabar duka lainnya datang dari Sumedang. Tragedi longsor terjadi di Kota yang terkenal dengan produksi tahunya tersebut.

Persib Bandung menyampaikan kabar duka atas dua peristiwa tragis tersebut.

"Kami sudah mendengar berita soal musibah itu. Tentu saja kami semua ikut berbela sungkawa atas kejadian itu. Perhatian kami bersama para keluarga dan orang-orang terdekat korban yang terlibat dalam kecelakaan," ungkap pelatih Persib, Robert Alberts kala itu.

2. Gian Zola Mengalami Kecelakaan, Naik Meja Operasi

Masih terkait kabar duka, pemain Persib Bandung yang saat ini dipinjamkan ke Persela Lamongan, Gian Zola mengalami kecelakaan.

Zola dilarikan ke rumah sakit usai terperosok saat hendak mengambil handuk di kediamannya.

Zola dikabarkan mengalami cedera pada bagian jempol kaki kirinya hingga robek dan terlihat tulang.

3. Persib Tambah Fasilitas Latihan

Di tengah ketidakpastian kompetisi, Persib Bandung terus memantapkan persiapan.

Kali ini mereka menambah fasilitas latihan berupa alat-alat fitnes yang tersimpan di Mess Persib.

Peralatan tersebut disediakan untuk membantu para pemain menjaga kebugaran.

Langkah Persib dengan menambah fasilitas latihan tersebut mendapat apresiasi dari pelatih Robert Alberts.

4. Bobotoh Sampaikan Duka atas Meninggalnya Syekh Ali Jaber

Salah satu ulama kenamaan Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada 14 Januari 2021.

Sebelum menghembuskan napas terakhir, Syekh Ali Jaber sempat terpapar Covid-19 pada akhir Desember 2020.

Salah seorang bobotoh yang juga mantan Dirigen Viking Persib Club, Yana Umar menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kepergian Syekh Ali Jaber.

5. Kembali Bergabungnya Deden Natshir

Setelah sempat absen panjang karena cedera patah tulang yang dialaminya, kiper Persib Bandung, Deden Natshir kembali berlatih bersama.

Di latihan perdananya, Deden mampu melahap semua program latihan yang diberikan oleh pelatih kiper, Luizinho Passos.

6. Ibunda Supardi Nasir Meninggal Dunia

Kabar duka datang dari Persib Bandung. Ibunda Supardi Nasir meninggal Dunia.

Kabar tersebut disampaikan sang pemain kepada awak media pada 18 Januari 2021.

"Do'akan ibu di terima segala amal ibadah-nya dan di masukkan ke dalam syurga-nya Allah tabaroka wata'ala..aamiin," ujar Supardi Nasir kala itu.

7. PSSI Membatalkan Kompetisi Liga 1 2020

PSSI resmi membatalkan kompetisi Liga 1 2020 yang molor hingga beberapa bulan.

Dihentikannya kompetisi tersebut tak lepas dari pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia dan beberapa belahan dunia lainnya.

Keputusan PSSI tersebut disambut baik oleh pelatih Persib, Robert Alberts.

"Tidak ada alasan menggelar liga yang sudah terhenti satu tahun. Jadi keputusan untuk tidak melanjutkan liga musim 2020 menurut opini saya adalah keputusan yang tepat," kata Robert saat itu.

8. Ardi Idrus dan Beckham Putra Nugraha Dilirik Klub Luar Negeri

Dua pemain Persib Bandung, Ardi Idrus dan Beckham Putra Nugraha mendapat tawaran untuk bermain di luar negeri.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengonfirmasi adanya tawaran dari tim asal Montenegro, FK Sutjeska Niskic untuk pemainnya, Beckham Putra Nugraha.

Sementara Ardi Idrus, dikabarkan mendapat tawaran dari 5 klub luar negeri, yakni Balestier Khalsa dari Singapura, Lalenok United dari Timor Leste, Kelantan, PDRM FC, dan Penang FC dari Malaysia,

Namun Teddy baru sebatas tahu kabar tersebut dari media sosial.

"Belum dengar info nya, baru baca di medsos," kata Teddy pada Minggu, 24 Januari 2021.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini