Selain Nama Besar, Ini 3 Pertimbangan Lain David Da Silva Memilih Persib

Selain Nama Besar, Ini 3 Pertimbangan Lain David Da Silva Memilih Persib David Da Silva bersama pelatih Robert Alberts. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - David Da Silva mantap menentukan masa depan dalam karir sepak bolanya dengan memilih Persib Bandung sebagai pelabuhan barunya.

Usai kontraknya tidak diperpanjang oleh Terangganu FC Malaysia, David memutuskan kembali ke Indonesia dengan menerima pinangan tim kebanggaan bobotoh tersebut.

David mengungkapkan, nama besar Persib menjadi alasan pertamanya datang ke Bandung.

Keputusannya untuk menjadi bagian dari Persib sudah ia pikirkan matang-matang, bahkan sang istripun sempat turun tangan membantunya.


"Persib adalah tim besar. Saya mengatur sendiri bagaimana menjalani hidup dengan istri yang juga turut membantu dalam mengambil keputusan. Tapi yang terpenting, saya nyaman dalam menjalani karier," ungkap David Da Silva dikutip dari laman resmi Persib.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Selain nama besar Persib, ada tiga pertimbangan lain yang semakin memantapkan hatinya berlabuh di Bandung.

Sosok pelatih, rekan satu tim dan status Persib sebagai klub profesional masuk dalam perhitungan Silva saat memilih Persib sebagai tim anyarnya.

"Kami membahas dan mempertimbangkan hal-hal seperti pelatih dan rekan-rekan satu tim, yang beberapa sudah saya kenal," ujarnya.

Mantan pemain Persebaya Surabaya ini mengatakan bahwa ini adalah pilihan terbaik dalam kehidupannya. Ia berharap bisa menorehkan prestasi bersama tim yang baru dibelanya tersebut.

"Persib juga adalah klub profesional dan menurut saya, ini pilihan terbaik bagi kehidupan dan karier. Saya juga punya target meraih gelar juara dan tim ini selalu punya target tinggi," pungkasnya.

David Da Silva resmi menjadi bagian dari Persib sejak 13 Desember 2021 dan mendapat kontrak dua tahun.

Persib bukan klub pertama Silva di Indonesia. Sebelumnya ia pernah membawa Persebaya menempati posisi runner-up pada tahun 2019 lalu.

Saat membela Persebaya, David Da Silva berhasil mengemas 35 gol dari 42 pertandingan yang dilakoninya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini