Tendang Ardi Idrus, Akun Instagram Bek Borneo FC Diserbu Netizen

Tendang Ardi Idrus, Akun Instagram Bek Borneo FC Diserbu Netizen Tangkap layar siaran tv yang menunjukkan insiden Rifad Marasebessy menendang bek Persib, Ardi Idrus.

REPUBLIK BOBOTOH - Bek Borneo FC Samarinda, Rifad Marasabessy jadi sorotan karena tindakan tidak fair play yang dia lakukan kepada bek Persib, Ardi Idrus.

Rifad menendang badan Ardi Idrus saat bek saya kiri Persib itu dalam posisi terjatuh di babak kedua dalam pertandingan yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa 18 Januari 2022.

Tapi 'ajaibnya' Rifad terhindar hukuman kartu kuning maupun merah dari wasit Agus Fauzan dalam insiden yang terjadi di menit 73 tersebut.

Insiden itu memicu emosi Ardi Idrus yang terlihat marah kepada Rifad karena tidak tidak sportifnya hingga harus dilerai para pemain kedua tim.

Peristiwa ini mendapat perhatian dari banyak penggemar sepak bola dan memposting ulang video kejadian di media sosial, salah satunya akun Instagram @pengamatsepakbola.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Wasit Kontroversial yang Akhiri Laga Sebelum Waktunya Dilarikan ke Rumah Sakit Akibat Heatstroke

BACA JUGA: Jubah Ikonik Muhammad Ali saat Tarung Lawan Sonny Liston Dilelang dengan Harga Mulai Rp7,15 Miliar

Akun tersebut mempertanyakan sikap Rifad Marasabessy di lapangan karena membahayakan, juga menyorot keputusan wasit Agus Fauzan yang tidak memberikan kartu.

Alih-alih meminta maaf, Rifad Marasabessy sempat kedapatan menulis di kolom komentar postingan akun @pengamatsepakbola menyampaikan pembelaan dan menyebut tindakannya tidak salah karena mengklaim saat itu, wasit belum meniup peluit tanda pelanggaran.

"Aturannya bola masih jalan dan wasit belum sempat tiup, kenapa langsung dipeluk bolanya," kata Rifad lewat akun @mrifadmarssy12 yang terpantau memiliki centang biru atau terverifikasi sebagai akunnya.

Sementara akun Rifad langsung diserbu komentar netizen yang mengkritik sikap tidak sportifnya kepada Ardi Idrus dengan membanjiri kolom komentar postingan terakhirnya.

Mayoritas netizen menghujat mantan pemain timnas Indonesia U-19 seangakatan Egy Maluana Vikri tersebut.

"Maen tendang ke ardi cok" tulis akun @galihfaishal.

"0 respect" tulis akun @kusumazhafran.

"Perut aku sakitt" tulis @farhanfadilah33_.

"Si Kampungan," tulis akun @ardiannazari.

"Pemain tarkam!" tulis akun @fajar21_pratama.

"KUNGFU BOSS???" tulis akun @irhamoff.

Sementara selain Rifad, kepemimpinan wasit Agus Fauzan juga mendapat sorotan tajam dari netizen karena beberapa kali terkesan 'membiarkan' insiden pelanggaran yang dinilai sejumlah pihak pantas diganjar kartu kuning atau merah.

Sebelumnya di babak pertama, wasit Agus Fauzan juga tidak menghukum gelandang Borneo FC, Wahyudi Hamisi dengan kartu meski sengaja menarik celana David da Silva yang memiliki ruang sangat terbuka untuk mendekati jantung pertahanan Borneo FC.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini