REPUBLIK BOBOTOH - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar tak setuju dengan pernyataan-pernyataan yang dilontarkan anggota Komite Eksekutif PSSI, Haruna Soemitro dalam siniar di kanal YouTube JPNN.
Menurut Umuh, kualitas Shin Tae-yong dalam meningkatkan mutu Timnas Indonesia sudah terlihat jelas, terutama saat tampil dalam Piala AFF 2020.
Umuh mengaku bingung dengan pernyataan Haruna yang menyebut permainan timnas di bawah kendali Shin Tae-yong tak berkembang dan mengandalkan bola panjang.
Padahal dalam realitanya, Asnawi Mangkualam cs selalu menerapkan permainan bola dari kaki ke kaki.
"Shin Tae-yong itu menurut saya sudah bagus dan ada harapan untuk ke depan, bukan bicara seperti itu Haruna," ungkap Umuh, Kamis 20 Januri 2022.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
BACA JUGA: Bakal Dibayar Tinggi, Mike Tyson akan Tarung Lawan YouTuber Jake Paul
Justru atas pernyataan tersebut, Umuh menduga bahwa Haruna memiliki niatan lain untuk menjatuhkan sepak bola Indonesia. Pasalnya pernyataan tersebut tidak sepantasnya dilontarkan oleh orang yang memiliki jabatan tinggi dalam sebuah organisasi besar.
"Jangan dijadikan ini jadi muatan proyek. Kenapa orang exco selalu bicara seperti itu, ada apa dan kenapa itu Haruna, jangan ada ujaran kebencian demi tujuan lain," ungkap Umuh.
Ia juga meyakini pernyataan Haruna terkait kinerja Shin Tae-yong tak disukai oleh jajaran petinggi di PSSI lainnya. Pasalnya pernyataan-pernyataan tersebut sama sekali tidak mewakili PSSI secara keseluruhan.
"Kalau pemecatan pelatih karena tidak bagus, itu tidak bisa bicara sendirian karena Haruna itu orang Exco, seharusnya bahasa Exco," jelas Umuh.
"Dan dia tidak mewakili yang lain, saya yakin yang lain tidak ada mendukung Haruna, paling dia cuma didukung 1 atau 2 orang, itu juga paling," kata Umuh.
Umuh juga mendesak agar PSSI mengevaluasi Haruna Soemitro di jajaran anggota Exco PSSI. Terlebih pernyataan-pernyataan Haruna terkait Shin Tae-yong sangat menyesatkan dan mengganggu keharmonisan skuad Timnas Indonesia.
"Saya yakin yang lain juga tidak suka debgan omongan omongan Haruna, sangat menyesatkan dan mengganggundi PSSI, harus segera diberhentikan," tambahnya.
"Sekarang PSSI harus mendengar suara suara yang lain, suara yang begitu ramai, kalau Haruna tetap ada di PSSI ya silahkan saja, apa kemajuan dari PSSI, apa keuntungannya dia di PSSI, ini biar jelas saja harus habisin. Saya tahu, Umuh Muchtar tahu persis karakter Haruna, dia tidak bagus, harus bertobat," tuntasnya.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik