Persib Akan Ajukan Surat, Lawan Bhayangkara FC Kembali Diundur?

Persib Akan Ajukan Surat, Lawan Bhayangkara FC Kembali Diundur? Gelandang Persib Febri Hariyadi menggiring bola di laga melawan Bhayangkara FC. (Tangkap Layar Instagram @persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar mengatakan akan mengajukan pengunduran jadwal pertandingan Persib vs Bhayangkara FC yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Ahad 6 Februari 2022.

Permintaan tersebut tak lepas dari badai Covid-19 yang menimpa skuad Persib belum lama ini.

Diketahui sebelumnya, belasan pemain Persib terpapar Covid-19 varian Omicron. Hal tersebut membuat laga Persib di pekan sebelumnya melawan PSM ditunda akibat kurangnya jumlah pemain sesuai regulasi.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Plt Wali Kota Bandung Minta Warga tidak Panik

"Lawan Bhayangkara kemungkinan diundur, kami akan buat suratnya untuk diundur karena kalaupun sudah ada yang negatif tapi pemulihannya paling tidak satu pekan," ungkap Umuh Muchtar dikutip dari Bola.com.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Umuh menambahkan, Persib belum siap untuk kembali turun ke lapangan karena kondisi para pemainnya yang baru saja diserang Covid-19.

"Jadi tidak bisa langsung hari Minggunya main," ungkap Umuh.

Baca Juga: Aniaya Pacar hingga Babak Belur, Mason Greenwood Ditangkap Polisi dan Kariernya di MU Terancam

Baca Juga: Pelaku Penikaman Suporter Sepak Bola di Yunani Dijatuhi Hukuman Penjara

Sebelumnya diberitakan, PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi Liga 1 2021 memberikan solusi kepada setiap klub untuk menurunkan pemain yang diambil dari level junior.

Usulan tersebut sesuai dengan regulasi Liga 1 2021 pasal 52 ayat 5, dimana setiap klub dapat menyertakan pemain junior terdaftar di pertandingan Liga 1, apabila kuota pemainnya berkurang akibat Covid-19.

"Salah satunya adalah klub merespon dan melaksanakan pasal 52 ayat 5 bisa yang bisa mendatangkan pemain mudanya U-20 atau U-18 untuk bisa menggantikan sesuai dengan yang didaftarkan," ujar Sudjarno dalam sesi jumpa pers pada Rabu, 2 Februari 2022.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini