REPUBLIK BOBOTOH - Penyerang PSM Makassar, Rizky Eka Pratama menegaskan, Juku Eja sangat siap untuk menghadapi Persib Bandung dalam partai tunda pekan 22 Liga 1 musim 2021-2022.
Menurutnya kesiapan PSM ditunjang dengan motivasi besar mendapatkan poin sempurna setelah dalam tiga pertandingan terakhir selalu menelan kekalahan.
Menghadapi Maung Bandung yang berada dalam tren cukup baik, Rizky mengatakan, dia dan rekan-rekannya harus mewaspadai pergerakan semua pemain Persib.
BACA JUGA: Skandal Match Fixing Terbesar di ASEAN Terungkap, 45 Pemain Dapat Hukuman Berat dari FIFA
BACA JUGA: 5 Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi, Bisa Ringankan Gejala Varian Omicron
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sejak kemenangan 2-1 atas Barito Putera, PSM meraih hasil imbang lawan Bali United dan kalah beruntun dari Borneo FC, Persikabo 1973 serta Persita.
Pasalnya ia menyadari Persib juga sangat memerlukan kemenangan untuk memanaskan persaingan di papan atas klasemen Liga 1 musim 2021-2022.
"Tentunya dari kami para pemain, selalu siap siapapun lawan yang kami hadapi besok," ujar pemain berusia 22 tahun itu di sesi jumpa pers, Senin, 21 Februari 2022.
Ia juga optimistis dengan upaya pelatih Jopp Gall di masa persiapan yang singkat ini, setelah beberapa hari lalu meladeni Persita Tangerang.
Pemain bernomor 24 itu juga berharap skema yang disiapkan pelatih bisa diaplikasikan dengan baik, demi memutus tren buruk di 3 laga terakhir.
"Kami selalu optimis dan tim pelatih yang telah berikan instruksi pada kami semoga bisa kami aplikasikan besok lawan Persib," tuntasnya.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik