David da Silva tak Sabar Hadapi Persija

David da Silva tak Sabar Hadapi Persija David Da Silva usai mencetak gol ke gawang PS Sleman. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Motivasi tinggi tengah diraskan penyerang Persib, David da Silva jelang duel sarat gengsi kontra Persija, Selasa 1 Maret 2022.

Menurutnya pertandingan besar kontra Macan Kemayoran sudah sangat dinantikannya saat bergabung dengan Maung Bandung.

Meski baru pertama kali akan mencicipi atmosfer derbi panas Indonesia, penyerang asal Brasil tersebut mengaku, sangat siap.

Bahkan ia juga sudah mempersiapkan banyak hal demi menunjukan kualitasnya di partai besar kali ini.

BACA JUGA: Wajib Diketahui Pengemudi Mobil, Usai Terobos Banjir Dilarang Langsung Tancap Gas


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Tips Yang Wajib Dilakukan Jika Mobil Matik Terendam Banjir, Jangan Coba-coba Nyalakan Mesin

"Saya merasa bagus, mental harus tangguh untuk bermain di laga ini," kata eks pemain Pohang Steelers itu dalam sesi jumpa pers, Senin, 28 Februari 2022.

Sebagai pesepakbola, tentu penyerang berusia 32 tahun itu sudah tak sabar untuk tampil di pertandingan dengan rivalitas tinggi.

Pasalnya pertandingan dengan atmosfer yang kompetitif sangat diharapkan bagi setiap pesepakbola.

Ia berharap antusiasme dan motivasi tingginya bisa memberikan pengaruh terhadap timnya. Sehingga target poin sempurna bisa diraih sekaligus mendekatkan jarak dengan sang pemuncak kelasemen yang kini masih dihuni Bali United.

"Pemain besar selalu ingin bermain dalam laga seperti ini, jadi saya harap saya bisa menikmati permainan, dan menutup laga dengan tiga poin. Saya merasa sangat senang," tuntasnya.

Pertandingan Persib vs Persija akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, besok malam dan akan disiarkan langsung Indosiar pada pukul 20.30 WIB.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini

Dua Kelebihan PSM di Mata Bojan Hodak