Persiraja Bisa 'Tamat' jika Kalah dari Persib, Sergio Alexandre Terbebani?

Persiraja Bisa 'Tamat' jika Kalah dari Persib, Sergio Alexandre Terbebani? Starting XI Persiraja. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persiraja Banda Aceh, Sergio Alexandre tak merasa terbebani dengan kondisi yang dialami Laskar Rencong yang akan menghadapi Persib Bandung, Sabtu malam, 5 Maret 2022.

Persiraja yang menempati peringkat paling buncit di klasemen sementara Liga 1 musim 2021-2022, berada di ujung tanduk karena jika kalah dari Persib bisa tergelincir ke Liga 2 musim depan.

Pertandingan Persib versus Persiraja ibarat laga final untuk Laskar Rencong. Sebab, secara matematis kemenangan akan menjaga harapan mereka, dan jika kalah akan menghilangkan harapan tersebut.

BACA JUGA: Waduh! Kiper Timnas Argentina Posting Foto Selfie Bugil di Instagram, Ternyata Begini Ceritanya

BACA JUGA: Tiba di Indonesia, Video Marc Marquez Makan Nasi Kotak Viral di Media Sosial


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Andai Persiraja kalah dari Persib dan di pertandingan lainnya, Barito Putera bisa mengalahkan Arema FC, maka Laskar Rencong akan jadi tim pertama yang terdegradasi ke Liga 2.

Menghadapi laga besok, Sergio Alexandre memastikan, Persiraja akan bertarung habis-habisan sejak kick-off.

"Kami harus melanjutkan pekerjaan kami dan tentunya kami berusaha untuk mendapat poin ketika laga sudah dimulai," kata eks pelatih Suphanburi FC itu, Jumat 4 Maret 2022.

"Semua harus tampil fight, untuk manajemen dan juga untuk para fans. Jadi itu target kami besok."

"Seperti yang saya sampaikan di awal, kami harus mengakhiri posisi di liga lebih baik dari posisi saat ini."

"Kami harus bisa melaju dengan kondisi mental yang bagus, dan kami harus bermain dengan tangguh. Kami tidak boleh menyerah, lakukan yang terbaik di enam laga tersisa."

"Tentunya laga demi laga kami melakukan persiapan untuk mengejutkan lawan kami, dan laga besok tidak berbeda," tegasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini