FT: Pertandingan Sempat Berhenti Dua Kali, Persib Raih Poin Sempurna

FT: Pertandingan Sempat Berhenti Dua Kali, Persib Raih Poin Sempurna David da Silva kembali sumbang gol/@liga1match

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung berhasil meraih poin sempurna atas Persiraja Banda Aceh dalam lanjutan pekan ke 29 Liga 1 2021/2022. Duel yang digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali pada Sabtu malam, 5 Maret 2022 itu berakhir dengan skor 3-1.

Usai unggul dengan skor 2-1 di babak, Persib tampak haus untuk menciptakan gol berikutnya dengan menciptakan peluang. Sayangnya peluang pertama Persib lewat kemampuan individual David da Silva belum berhasil dimanfaatkan menjadi gol.

Tak berselang lama pada menit 49, David da Silva akhirnya mencatatkan namanya di papan skor usai menyontek bola umpan dari Marc Klok. Gol ini menjadi gol ke 6 David, sekaligus melanjutkan tren positif dengan selalu mencetak gol di 4 pertandingan terakhir.

Setelah tertinggal lebih jauh, Persiraja tampak bermain tanpa beban dalam melakukan build up untuk membelag pertahanan Persib. Akan tetapi lagi dan lagi, usaha tersebut tak membuahkan hasil.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pada menit 60, Persiraja mendapatkan peluang terbaik usai Vivi Asriza menerima umpan dari terobosan dari Jabar Sharza. Namun Made Wirawan berhasil mengamankan bola sepakan Vivi dan kedudukan belum berubah tetap 3-1.

Tak berselang lama, giliran Persib yang mendapatkan peluang usai David da Silva mengirim bola kepada Erwin Ramdani. Sayangnya Erwin gagal memanfaatkan peluang, padahal posisi kiper Persiraja berada jauh dari gawangnya.

Pada menit 70, I Made Wirawan berhasil mementahkan peluang Arya Putra Geryan melalui tangan kirinya. Padahal bola sepakan Arya sempat berubah arah saat menyetuh kaki Achmad Jufriyanto.

Bruno Cantanhede akhirnya dimasukan oleh Robert Alberts pada menit 74 untuk menggantikan David da Silva. Di menit pertamanya, Bruno berhasil mendapatkan peluang, namun peluang tersebut sukses diamankan penjaga gawang Persiraja, Fakhrurazi Quba.

Pertandingan sempat terhenti pada menit 81 karena banyak genangan air akibat intesitas hujan yang tinggi. Namun kondisi tersebut tak bertahan lama karena terlihat kapten dari kedua tim sudah berdiskusi dengan sang pengadil pertandingan.

Baru berjalan selama 5 menit, pertandingan kembali berhenti karena laju bola tak beraturan dengan banyaknya genangan air di dalam lapangan. Bahkan pihak Persiraja langsung mendatangi asisten wasit akibat kondisi lapangan dengan debit air terlalu tinggi.

Namun tak lama berselang, akhirnya kedua tim masuk kembali ke lapangan untuk menyudahi pertandingan. Skor 3-1 bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.**

VIDEO

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini