REPUBLIK BOBOTOH - Selain melakoni pemusatan latihan di Korea Selatan, Indonesia U-19 dijadwalkan akan terbang ke Kroasia dan mengikuti Turnamen Toulon 2022 di Prancis.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mematangkan skuad guna menghadapi Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
"Jadi TC-nya bukan ke negara Asia saja," kata ketua PSSI, Mochamad Iriawan dikutip dari Antara, Jumat 11 Maret 2022.
Baca Juga: Seusai Dipermalukan Persib, Pelatih Arema Berkelit soal Target di Liga 1
Namun, kata Iriawan, tidak semua pemain yang mengikuti TC di Korea Selatan akan turun serta dalam lawatan Indonesia U-19 ke Kroasia dan Prancis.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Hanya pemain-pemain yang menunjukan perfroma terbaik yang akan diboyong ke dua negara tersebut.
Bahkan tidak menutup kemungkinan akan ada pemain baru yang dibawa, di luar 34 nama pemain yang bertolak ke Korea Selatan.
"Kemungkinan akan ada pemain dari Liga 1. Semua pemain pasti berlomba-lomba untuk menunjukan yang terbaik demi tampil di Piala Dunia U-20," kata Mochamad Iriawan.
"Karena belum tentu Indonesia bisa berlaga kembali di turnamen itu dalam 100 tahun ke depan," ungkap mantan Kapolda Metro Jaya dan Jawa Barat tersebut.
Baca Juga: Ini Jadwal Dan Lawan Uji Coba Indonesia U-19 Selama Di Korea Selatan
Baca Juga: 4 Awak Tim Mendapat Teguran Keras, Persib Bandung Disanksi Puluhan Juta oleh Komdis PSSI
Pemusatan latihan Indonesia U-19 di Kroasia bukan lah yang pertama. Mereka sempat bertolak ke sana pada tahun 2020, sebagai persiapan menghadapi Piala Dunia U-20 2021 yang kemudian ditunda pelaksanaannya.
Begitupun dengan Turnamen Toulon. Indonesia sempat berpartisipasi pada taun 2017 dan takluk dari Brazil, Ceko, dan Skotlandia.
Indonesia U-19 saat itu masih ditukangi Indra Sjafri dan bermaterikan pemain seperti Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Rachmat irianto.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana