Ketika Rahmad Darmawan Batal Melatih Persib Padahal Sudah Bawa 'Gerbong' dari Persija

Ketika Rahmad Darmawan Batal Melatih Persib Padahal Sudah Bawa 'Gerbong' dari Persija Rahmad Darmawan. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Nama Rahmad Darmawan beberapa kali dikait-kaitkan dengan Persib Bandung. Namun sampai saat ini, belum pernah sekalipun ia melatih tim berjuluk Maung Bandung tersebut.

Salah satu kisah yang menyeret nama Rahmad Darmawan dan Persib terjadi pada tahun 2011 silam.

Hal tersebut diungkapkan oleh mantan pemain Persib, Aliyudin setelah pensiun dari sepak bola.

Baca Juga: Siapa Gantikan Henhen Herdiana dan Ardi Idrus Saat Persib Hadapi Persik? Ini Kata Robert Alberts

Aliyudin mengisahkan bahwa Rahmad Darmawan sudah memboyong beberapa gerbong dari Persija Jakarta untuk memperkuat Persib di bawah asuhannya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Waktu itu coach RD (Rahmad Darmawan) bicara sama saya ngajak ke Persib. Dia ngajak karena waktu itu RD mau ngelatih Persib tahun 2011," ungkap Aliyudin dalam program Piriwit Biru yang tayang di channel Youtube REPUBLIKBOBOTOH.COM.

"Saya nanya siapa saja, dia jawab ada Toni Sucipto, M. Ilham, Jendri Pitoy, Nasuha, ya pokonya itu lah. Ya udah kalau kata RD saya ke sana ya saya ke sana," kata Aliyudin.

Namun ternyata, di tengah perjalanan Rahmad Darmawan urung melatih Persib.

Menurut Aliyudin, pelatih yang juga eorang Marinir tersebut mendapatkan panggilan untuk membesut Timnas Indonesia untuk bertarung di ajang SEA Games.

Hingga akhirnya, Persib pun mendatangkan pelatih asing yaitu Drago Mamic.

Meski Rahmad Darmawan gagal membesut Persib, Aliyudin dan 'gerbong; dari Persija tetap berlabuh bersama Maung Bandung.

Baca Juga: Seperti Apa Penentuan Juara Liga 1 jika Persib dan Bali United Memiliki Poin Sama?

Baca Juga: Meski Tipis, Begini Skenario yang Bisa Bikin Persib Juara Liga 1

"Yakan udah taken kontrak. Kan setahu saya coach RD itu selalu membuat timnya itu berkualitas karena pasti ada target terus. Karena udah taken kontrak ada 7 orang ya akhirnya Mamic."

"Sudah taken kontrak ternyata RD gak jadi karena ada panggilan timna persiapan Sea Games. kita udah taken kontrak ya udah main aja," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini