Persib Gelar Rapat Besar Jelang Laga Terakhir Liga 1, Ada Apa?

Persib Gelar Rapat Besar Jelang Laga Terakhir Liga 1, Ada Apa? Latihan tim Persib di FINNS Recreation Bali. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts menegaskan sudah menggelar pertemuan jelang menghadapi Barito Putera dalam pertandingan pamungkas Liga 1 musim 2021-2022.

Dalam pertemuan yang disebut Robert sebagai rapat besar itu, ada beberapa poin yang dibahas dengan para pemain Persib.

Meski tidak menjelaskan secara gamblang, Robert Alberts menjelaskan kesimpulan dalam pertemuan hari ini ialah membahas pertandingan kontra Barito Putera. Pasalnya ada target tinggi yang dipasang Persib dalam menatap laga kontra tim Laskar Antasari tersebut.

Dengan kemenangan, pelatih asal Belanda itu menuturkan, para pemain dapat menjaga marwah dan harga diri sebuah klub. Terlebih hanya kemenangan yang mampu menjaga nama baik Persib di laga kontra Barito Putera yang sedang berjuang lolos dari degradasi.

"Sebelum menggelar sesi recovery hari ini, kami melakukan rapat besar. Saya ingin pemain bermain di pertandingan ini dengan menunjukkan rasa harga diri dan kebanggan," kata Robert, Selasa 29 Maret 2022.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Persib vs Barito Putera Mengulang Pertemuan di Penghujung Liga 1 2018 yang Diwarnai Insiden Kontroversial

BACA JUGA: Pemain yang Gosipnya Diincar Persib Pernah Main Bareng Klub yang Sempat Bermarkas di Bandung

Lebih lanjut pria berusia 67 tahun itu menekankan kepada setiap pemain untuk menutup laga dengan kemenangan. Apalagi langkah Persib sudah cukup baik saat mengawali kompetisi dengan hasil sempurna atas Barito Putera melalui gol Marc Klok di menit 86.

"Kami sangat serius dan fokus untuk mengakhiri musim dengan kemenangan. Kami memulai liga musim ini dengan tiga poin dan tentu kami ingin menuntaskan musim ini dengan tiga poin," imbuhnya.

Tak hanya itu, ia juga meminta semua pemain agar menunjukan rasa bangganya mengenakan jersey biru kebanggan Bobotoh. Terlebih para pemain harus melewati torehan poin saat ini, meski sudah tak bisa menggeser posisi Bali United di puncak kelasemen.

"Pada hari tersebut (hari pertandingan) pemain harus memiliki harga diri untuk menuntaskan musim ini dengan kemenangan. Mereka harus punya kebanggaan bermain untuk tim Persib Bandung, Rasa bangga bermain di tim dengan jumlah poin yang banyak jika dibandingkan laga sebelumnya," tuntasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini