Eks Bek Persib Resmi Gabung Persita

Eks Bek Persib Resmi Gabung Persita Mario Jardel. (Persitafc.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Persita Tangerang akhirnya resmi memperkenalkan Mario Jardel sebagai rekrutan anyarnya untuk mengarungi kompetisi musim depan.

Perkenalan Mario Jardel disampaikan Persita Tangerang melalui unggahan pada akun resmi mereka di Instagram, Selasa, 10 Mei 2022.

Dalam perkenalannya, Persita menggunakan video berdurasi singkat dengan aroma warna kebanggan tim yakni ungu.

Di akhir video, tampak Persita menampilkan aksi Jardel sambil mengenakan seragam Persita.

BACA JUGA: Tak Diikuti Sejumlah Pemain, Persib Gelar Tes Medis Pekan Ini


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Rencana Persib Mendadak Bisa Berubah, Staf Pelatih Akan Dikumpulkan, Ada Apa?

"#WarriorJardel is here! Selamat bergabung dan berjuang bersama Persita, Mario Jardel! Berikan yang terbaik demi lambang obor di dada," tulis Persita.

Sebelum bergabung Persita, Jardel merupakan salah satu pemain muda potensial Persib. Mengawali karier di Diklat Persib, Jardel mendapatkan kesempatan promosi ke tim senior pada musim 2019 lalu.

Di musim 2021/2022, Jardel sukses menambah menit bermain. Meski tak begitu banyak, ia berhasil tampil di 6 pertandingan dan mengemas 75 menit bermain.

Setelah musim 2021/2022 berakhir, Jardel sebenarnya masuk ke dalam skema Persib dan direkomendasikan mendapat perpanjangan kontrak.

Namun negosiasi berlangsung alot karena Jardel memutuskan untuk hengkang dari Persib dengan alasan ingin mendapatkan pengalaman baru.

Setelah resmi berpisah, akun Instagram Persib, sebenarnya sudah sedikit menbocorkan klub baru tujuan Mario Jardel dengan menulis sang pemain memilih jadi Pendekar, kata yang identik dengan julukan Persita, Pendekar Cisadane.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini