Timnas Indonesia Latihan di Sidolig, Kondisi Jordi Amat dan Sandy Walsh Drop

Timnas Indonesia Latihan di Sidolig, Kondisi Jordi Amat dan Sandy Walsh Drop Dari kiri ke kanan: Jordi Amat, Elkan Baggott dan Sandy Walsh. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Skuad Timnas Indonesia menggelar latihan di Stadion Persib atau Stadion Sidolig, Kota Bandung, pada Jumat sore, 27 Mei 2022.

Latihan Timnas Indonesia di Stadion Sidolig, Jumat sore tadi, merupakan persiapan menghadapi FIFA Matchday kontra Bangladesh di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu 1 Juni 2022.

Dalam sesi latihan kali ini, pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong menitikberatkan anak asuhnya untuk mengasah sentuhan umpan pendek dan diharapkan meningkatkan sentuhan para pemain jadi lebih baik.

Baca Juga : Jordi Amat dan Sandy Walsh Hadir di Stadion Sidolig, Ini Foto-fotonya

"Hari ini fokusnya ke latihan pasing jadi biar para pemain bisa ada ball touch lebih baik jadi hari ini fokus ke latihan pasing," ujar pria asal Korea Selatan itu setelah memimpin latihan di Stadion Sidolig.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Secara kondisi, terdapat beberapa pemain yang mengalami cedera sehingga harus berlatih terpisah, seperti Egy Maulana Vikri dan Syahrian Abimanyu.

"Kondisi baik secara keseluruhan tetapi setelah dari SEA Games pemain ada beberapa yang cedera jadi ada yang masih rehabilitas masih terapi jadi belum total satu tim yang coach mau jadi sedikit khawatir masalah ini," imbuhnya.

Selain itu juga, terdapat dua calon pemain naturalisasi di sesi latihan kali ini, yakni Sandy Walsh dan Jordi Amat. Meski belum mengantongi paspor WNI, tetapi keduanya tetap akan disertakan dalam skuad Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Asia 2023.

Baca Juga : Persib tak Jadi Minta Restu PSSI, Ini Alasannya

Menurut Shin Tae-yong kondisi keduanya masih cukup drop karena belum sepenuhnya pulih, mengingat Sandy Walsh masih dalam pemulihan cedera.

Sementara Jordi Amat mengalami penurunan kebugaran karena sudah 3 pekan istirahat, tanpa melakukan latihan secara intensif.

"Kedua pemain ini memang pemain yang sangat baik dalam kemampuan main bola," jelas Shin Tae-yong.

"Tetapi saat ini Jordi Amat ada istirahat hampir 3 minggu dan Sandy Walsh habis operasi dalam pemulihan dan kondisinya saat ini belum 100 persen, tetapi coach senang mereka bisa gabung Timnas," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini