Catat! Ini Jadwal Pertandingan Uji Coba Persib vs Tanjong Pagar United

Catat! Ini Jadwal Pertandingan Uji Coba Persib vs Tanjong Pagar United Tim putih Persib pada gim internal di Lapangan Sidolig, Sabtu 28 Mei 2022. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts mengungkap jadwal kick off laga persahabatan kontra klub Singapura, Tanjong Pagar United FC.

Robert Alberts memastikan, laga uji coba yang digelar di Batam, dalam rangka program pemusatan latihan tersebut digelar pada 5 Juni 2022.

"Nanti kami akan melakukan latihan selama sepekan dan ada satu laga yang terkonfirmasi akan digelar tanggal 5 melawan Tanjong Pagar. Dan itu akan menjadi langkah berikutnya bagi kami," kata pelatih berpaspor Belanda tersebut.

Baca Juga : Persikab Datangkan Satu Pemain Baru Eks Bali United

Uji coba kontra The Jaguars -julukan Tanjong Pagar United FC- akan dijadikan Robert Alberts sebagai tolak ukur kesiapan timnya. Apalagi tim yang diperkuat bek gaek, Daniel Bennet itu saat ini berada di level terbaiknya karena sedang menjalani kompetisi S-League.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Mereka (Tanjong Pagar United FC) sudah bersiap dan mereka sedang menjalani musim kompetisi. Ini menjadi kesempatan bagus bagi kami," imbuhnya.

Terkait kondisi Persib, Robert Alberts menuturkan, progres pesat ditunjukan anak asuhnya selama dua pekan menggelar sesi latihan.

Ia menjelaskan rasa nyaman yang tercipta di dalam tim membuat motivasi pemain kian meningkat. Oleh karena itu kemampuan terbaik setiap pemain nampak terlihat ternyata, termasuk saat ia menerima hasil laporan kebugaran setiap pemain.

Hal ini tentu disebut pelatih asal Belanda itu menjadi modal berharga jelang keberangkatannya ke Batam. Pasalnya tim pelatih Maung Bandung akan menggembleng anak asuhnya dengan program latihan dengan intensitas tinggi.

Baca Juga : Bukan Karena Administrasi, Ciro Alves Ungkap Penyebab Keterlambatannya Gabung Persib

"Ya tentunya setelah dua pekan berlatih pemain sudah semakin merasa nyaman. Dan kami kini kami akan mulai melakukan intensitas yang lebih tinggi dan pergi ke Batam," pungkas Robert Alberts.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini