REPUBLIK BOBOTOH - Hasil drawing menempatkan Persib di Grup C bersama Persebaya Surabaya, Bhayangkara FC dan Bali United FC.
Grup C disebut-sebut sebagai grup neraka mengingat kualitas semua tim penghuninya yang di atas kertas cukup mumpuni.
Persib menjadi salah satu tuan rumah penyelenggara babak penyisihan turnamen pramusim, karena pertandingan Grup C akan dilaksanakan di Bandung.
Baca Juga : LIB Bingung Tentukan Nama Turnamen Pramusim, Ini Penyebabnya
Turnamen pramusim 2022, rencananya akan mulai digelar pada 11 Juni 2022 mendatang, yang dibuka dengan dua laga di Grup A di Stadion Manahan, Solo.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Persib sendiri tidak secara tegas mematok target apa yang ingin dicapai di turnamen pramusim 2022.
Tetapi Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono menegaskan, Persib akan berusaha keras untuk meraih hasil positif.
Baca Juga : Digelar Mulai 11 Juni 2022, Segini Hadiah untuk Juara Turnamen Pramusim Liga 1
"Meskipun turnamen pramusim, kami akan berlatih keras agar mendapatkan hasil yang positif," kata Teddy dikutip dari website Persib, Minggu 29 Mei 2022.
Yang paling penting kata Teddy Tjahjono, pelatih Persib, Robert Alberts bisa memanfaatkan turnamen pramusim 2022 untuk mengukur kedalaman skuad yang saat ini sudah dibangun.
"Semoga melalui turnamen pramusim ini kami akan mengetahui secara detail kedalaman skuad serta mendapatkan gambaran kerangka tim untuk mengarungi Liga 1 2022/2023," ucapnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik