REPUBLIK BOBOTOH - Persikab Kabupaten Bandung masih terus menyusun puzzle komposisi tim jelang bergulirnya kompetisi Liga 2 musim ini.
Yang terbaru, Persikab kembali memperkenalkan tiga pemain barunya melalui media sosial resminya, Kamis 9 Juni 2022.
Pertama adalah Muhammad Idris. Pemain belakang ini didatangkan dari PSKC Cimahi.
Baca Juga : Tiket Persib vs Bali United Belum Kunjung Dijual, Ini Penyebabnya
"Muhammad Idris ex pemain PON Jawa Timur dan PSKC Cimahi ini resmi direkrut menjadi bagian Tim Persikab Kabupaten Bandung," demikian pernyataan resmi tim Laskar Dalem Bandung.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Dua pemain lainnya yang juga didatangkan dari PSKC Cimahi dan PON Jawa Timur adalah Aziiz Al Ghany dan Renaldy El Has.
"Persikab resmi mengunci dua pemain yang sebelumnya berseragam PSKC Cimahi di Liga 2 musim lalu, kedua pemain ini juga merupakan bagian dari skuad PON Jawa Timur tahun lalu. Wilujeng Sumping Aziiz Al Ghany & Renaldy El Has," cuit Persikab.
Sebelumnya, Persikab sudah mendapatkan tanda tangan beberapa pemain diantaranya Iman Faturrahman, Puja Abdillah, Rudiyana,M Akrom, Adam Maulana, Azka Fauzi, dan Reuben Silitonga.
Persikab juga sudah mempunyai staf kepelatihan baru diantaranya Stefan Rullin Keeltjes sebagai pelatih kepala, Rudy William Keeltjes yang dipercaya sebagai Direktur Teknik.
Baca Juga : Piala Presiden 2022: Daftar Pemain Persib yang Absen saat Hadapi Bali United
Sementara di posisi Asisten Pelatih, Persikab menunjuk Isep Unang Suryaman. Persikab juga memperkenalkan staf pelatih lainnya yaitu Doni, Bayu, dan pelatih fisik Abilaveiro.
Satu posisi lainnya yaitu Sport Massage Therapy dipercayakan kepada Vega Rizky.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana