REPUBLIK BOBOTOH - Meski sudah mendapat menit bermain di ajang Piala Presiden 2022, penyerang Persib, Ridwan Ansori masih belum puas.
Ketidakpuasan Ridwan Ansori disebabkan banyak faktor, salah satunya hanya turun sebagai pemain pengganti.
Dengan tampil sebagai pemain pengganti, Ridwan Ansori menangkap sinyal kurang baik dari Robert Alberts yang belum sepenuhnya percaya terhadap kemampuannya. Namun ia tetap mewajari karena sebagai pemain muda, keterlibatannya di dalam lapangan harus dilakukan secara bertahap.
"Saya rasa belum maksimal dengan kurangnya menit bermain dan pelatih belum sepenuhnya percaya kepada saya," ujar penyerang jebolan Garuda Select itu pada Rabu, 6 Juli 2022 di Stadion Sidolig, Kota Bandung.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Saat mendapat kesempatan bermain, ia tentu sangat senang karena bisa menunjukan kemampuannya untuk membantu timnya di sektor depan. Apalagi kesempatan bermain bagi pemain muda terbilang sulit didapat di tim sekelas Persib.
Meski usianya tergolong paling muda diantara penyerang lainnya, pemain berusia 18 tahun itu tak gentar untuk bersaing dengan nama-nama beken seperti Ciro Alves, David da Silva, dan Ezra Walian.
Ia bertekad untuk menunjukan keseriusannya demi mendapatkan tempat di skuat utama Persib.
Baca Juga : Abdul Aziz Tak Terbebani Dengan Sengitnya Persaingan di Sektor Gelandang
"Harus serius dalam latihan, jangan bercanda dan harus pintar, nurut apa kata pelatih maupun pada ofisial dan teman-teman," tutup Ridwan Ansori.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana