REPUBLIK BOBOTOH - Timnas Indonesia U-19 menjaga peluang lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022 setelah mengandaskan Filipina dalam lanjutan pertandingan Grup A.
Timnas Indonesia U-19 menggasak Filipina dengan skor telak 5-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jumat malam, 8 Juli 2022.
Striker Rabbani Tasnim memborong tiga gol kemenangan Indonesia U-19 atas Filipina, dua di antaranya lewat eksekusi penalti.
Baca Juga : Nick Kuipers Sambut Baik Agenda Uji Coba Persib Lawan Tim Liga 1
Dua gol Indonesia U-19 lainnya, diciptakan Nico Alfriyanto dan Razzaa Fachrezi. Sedangkan gol balasan Filipina diciptakan Chan Frias di menit 29.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Dengan kemenangan ini, Indonesia menempati posisi ketiga klasemen Grup A dengan mengumpulkan 8 poin, selisih 2 poin dari Vietnam dan Thailand yang sama-sama mengumumpulkan 10 poin.
Sementara di pertandingan lain, Vietnam meraih kemenangan 3-1 atas Myanmar yang membuat mereka masih memimpin klasemen sementara Grup A.
Baca Juga : Stadion GBLA Ditutup, Persib Terancam Jadi Tim Musafir
Sedangkan Thailand, lumayan dipaksa kerja keras oleh Brunei Darussalam sebelum akhirnya meraih kemenangan 2-0 lewat gol-gol yang baru tercipta di babak kedua.
Di pertandingan terakhir pada Minggu 10 Juli 2022, Indonesia harus mengalahkan Myanmar yang sudah dipastikan tersisih dari kejuaraan.
Beban serupa juga diemban Thailand dan Vietnam, yang harus saling mengalahkan, meski secara matematis Vietnam lebih diuntungkan karena hanya butuh hasil imbang.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik