REPUBLIK BOBOTOH - Penampilan Arsan Makarin saat tampil menghadapi Persib U-20, Sabtu lalu mendapat apresiasi dari pelatih Persib Robert Alberts.
Pada laga tersebut, Arsan Makarin mencetak satu dari 9 gol yang dicetak Persib ke gawang para juniornya.
Menurut Robert Alberts, hal tersebut tak lepas dari postur tubuh Arsan Makarin yang mungil dan bisa menyelinap masuk tiba-tiba ke kotak penalti lawan.
Baca Juga : Persib Masih Punya Kesempatan Datangkan 5 Pemain Anyar, Ini Tanggal Deadline-nya
"Dia juga bertumbuh, dalam hal kepribadian dan kepercayaan diri. Jadi saya melihat ada perkembangan yang bagus dari Arsan," puji Robert Alberts belum lama ini.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Ketika disinggung soal kemungkinan tampil melawan Bhayangkara FC pada laga perdana Liga 1 2022, Robert Alberts memberikan peluang kepada Arsan Makarin.
"Tentu saja. Dia menunjukan kemajuannya lagi di hari ini," imbuhnya.
Robert Alberts juga memastikan, meski usianya masih tergolong muda, Arsan Makarin sudah siap tampil di kompetisi kasta tertinggi di Indonesia.
Baca Juga : Bhayangkara FC vs Persib, Zalnando: Akan Berkali-kali Lipat Kesulitannya
"Dia memperlihatkan bahwa sudah semakin siap (bermain di liga)," pungkasnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana