REPUBLIK BOBOTOH - Timnas Indonesia U-16 memperlebar peluang lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2022 setelah menghancurkan Singapura pada laga kedua Grup A.
Timnas Indonesia U-16 yang dibesut Bima Sakti sukses menggunduli Singapura dengan skor 9-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu malam 3 Agustus 2022.
Tanda-tanda kemangan Indonesia sudah nampak jelas sejak babak pertama, karena sudah unggul jauh 6-0 atas Singapura.
Baca Juga : Borneo FC Kehilangan Sejumlah Pemain, Begini Tanggapan Robert
Sembilan gol Timnas Indonesia U-16 masing-masing diciptakan Nabil Asyura pada menit 3, 18 dan 30.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Kemudian Hanif Ramadhan (20), Kafiatur Rizky (35, 43), Riski Afrisal (59), Marifat lewat eksekusi penalti di menit 79 dan I Komang Putra pada injury time.
Berkat kemenangan telak 9-0 atas Singapura, Indonesia menggusur Vietnam dari puncak klasemen sementara Grup A karena lebih unggul produktivitas gol.
Vietnam sendiri meraih kemenangan telak 5-1 atas Filipina, dalam laga yang digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu sore 3 Agustus 2022.
Baca Juga : Head to Head Borneo FC vs Persib di Liga 1: Maung Bandung hanya Sekali Kalah
Timnas Indonesia U-16 hanya membutuhkan hasil imbang ketika menghadapi Vietnam dalam laga terakhir Grup A untuk menyegel satu tempat di semifinal.
Pertandingan Indonesia U-16 vs Vietnam U-16 akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Sabtu 6 Agustus 2022 mendatang.
Sekadar diketahui, empat tim yang lolos ke semifinal adalah masing-masing juara Grup A, B dan C plus satu runner up terbaik.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik