Prediksi Starting XI Persib versus PSS: Ciro dan DDS Ambil Alih untuk Urusan Cetak Gol

Prediksi Starting XI Persib versus PSS: Ciro dan DDS Ambil Alih untuk Urusan Cetak Gol David da Silva. (Kris Andieka/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung dalam motivasi tinggi jelang menghadapi PSS Sleman dalam lanjutan pertandingan pekan ke 5 Liga 1 2022/2023.

Duel dua tim ini diprediksi akan berjalan menarik, mengingat kedua tim memiliki misi yang sama demi meraih poin sempurna di laga tersebut.

Teruntuk Persib, laga kontra tim berjuluk Super Elang Jawa itu akan menjadi pembuktian kepada suporter. Pasalnya tim Maung Bandung ingin memperpanjang tren positif usai menaklukan PSIS Semarang.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga: Mantan Pelatih Klub Flamengo Ramaikan Persaingan Kandidat Pelatih Baru Persib, Ini Profil dan Prestasinya

Persib juga menargetkan kemenangan di laga tersebut. Tentunya, skuat terbaik akan diturunkan Persib sejak menit awal, guna menghantam anak asuh Seto Nurdiantoro tersebut.

Redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM mencoba memprediksi pemain yang akan turun sejak menit awal. Pada posisi penjaga gawang, I Made Wirawan akan dipasang Budiman Yunus menjadi palang pintu terakhir timnya.

Sedangkan di sektor bek tengah, Persib kemungkinan akan menurunkan duet Belanda dan Tangerang, yakni Nick Kuipers dan Achmad Jufriyanto. Ditambah dua pemain bek sayap, Daisuke Sato dan Kakang Rudianto.

Baca Juga: Kapten Persib Singgung Efek Kemenangan Atas PSIS

Pada posisi gelandang, duet Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto dipasang untuk menjaga jantung permainan timnya. Sedangkan pada posisi sayap, Frets Butuan akan tampil sejak menit awal bersama Ciro Alves untuk mengisi sekto sayap yang lain.

Sedangkan di posisi depan, David da Silva akan menggedor pertahanan Bagus Nirwanto cs.

Berikut prediksi susunan starting XI Persib versus versi Redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.

Penjaga Gawang: I Made Wirawan

Pemain Bertahan: Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Daisuke Sato, Kakang Rudianto

Pemain Gelandang: Marc Klok, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Frets Butuan, Ciro Alves

Pemain Depan: David da Silva,

Pemain Cadangan: Fitrul Dwi Rustapa, Bayu Fiqri, Abdul Aziz, David Rumakiek, Erwin Ramdani, Arsan Makarin, Ezra Walian, Febri Hariyadi, Dedi Kusnandar, Robi Darwis, Eriyanto.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini