Hasil Sidang Komdis PSSI 19 Agustus 2022: Total Denda Rp285 Juta

Hasil Sidang Komdis PSSI 19 Agustus 2022: Total Denda Rp285 Juta Komdis PSSI. (PSSI.org)

REPUBLIK BOBOTOH - Komdis PSSI kembali menggelar sidang terkait pertandingan di Liga 1 pada Jumat 19 Agustus 2022 lalu.

Dalam putusannya, ada 6 poin yang disampaikan Komdis PSSi dengan total denda Rp285 juta.

Barito Putera menjadi tim pertama yang dituliskan Komdis PSSI terkait sanksi yang diterima.

Baca Juga : Skuad Persib Butuh Suntikan Motivasi, Budiman Berharap Luis Milla Segera Melatih

Tim berjuluk Laskar Antasari mendapat hukuman denda Rp50 juta akibat 6 kartu kuning yang didapat para pemainnya pada pertandingan kontra PS Sleman, 13 Agustus 2022.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tim kedua ada Arema FC. Singo Edan diganjar denda Rp200 juta akibat flare yang menyala pada pertandingan kontra Bali United, 13 Agustus 2022.

"Terjadi penyalaan 2 buah flare oleh suporter Arema FC di Tribun Barat," demikian pernyataan Komdis PSSI Soal sanksi Arema FC.

Selanjutnya ada Persebaya dan Persita yang masing-masing dijatuhi denda Rp50 juta.

Sementara dua pelanggaran lainnya dilakukan oleh Mochamad Syahid Nur Ichsan dari Persik Kediai.

Mochamad Syahid Nur Ichsan melalukan pelanggaran menendang bola ke arah perangkat pertandingan dengan denda Rp25 juta.

Satu orang lainnya yaitu Victor Sallinas Ribeiro dari Rans Nusantara. Victor diganjar denda Rp10 juta oleh Komdis PSSI.

Baca Juga : Persib Telan Pil Pahit dalam Drama 5 Gol di GBLA, Begini Komentar Budiman

Hasil Sidang Komdis PSSI, 19 Agustus 2022

1. Tim PS Barito Putera

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: PSS Sleman vs PS. Barito Putera

- Tanggal Kejadian: 13 Agustus 2022

- Jenis Pelanggaran: dalam 1 Pertandingan mendapatkan 6 Kartu Kuning

- Hukuman: Denda Rp50.000.000,-

2. Sdr. Mochamad Syahid Nur Ichsan (Persik Kediri)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: Persik Kediri vs Borneo FC Samarinda

- Tanggal Kejadian: 12 Agustus 2022

- Jenis Pelanggaran: menendang bola ke arah perangkat pertandingan

- Hukuman: Denda Rp25.000.000,-

3. Tim Arema FC

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: Bali United FC vs Arema FC

- Tanggal Kejadian: 13 Agustus 2022

- Jenis Pelanggaran: terjadi penyalaan 2 buah flare oleh suporter Arema FC di Tribun

Barat

- Hukuman: Denda Rp100.000.000,-

4. Tim Persebaya Surabaya

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Madura United FC

- Tanggal Kejadian: 14 Agustus 2022

- Jenis Pelanggaran: terjadi pelemparan botol minuman dari suporter Persebaya

Surabaya yang berada di Tribun VIP

- Hukuman: Denda Rp50.000.000,-

5. Tim Persita Tangerang

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: Persis Solo vs Persita Tangerang

- Tanggal Kejadian: 14 Agustus 2022

- Jenis Pelanggaran: dalam 1 Pertandingan mendapatkan 6 Kartu Kuning

- Hukuman: Denda Rp50.000.000,-

6. Sdr. Victor Sallinas Ribeiro (Rans Nusantara FC)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023

- Pertandingan: Rans Nusantara FC vs PSM Makassar

- Tanggal Kejadian: 15 Agustus 2022

- Jenis Pelanggaran: Menghalangi tim lawan mencetak gol dan mendapatkan Kartu Merah Langsung

- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 1 pertandingan sejak

keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat. Denda sebesar

Rp10.000.000,-

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini