Pakai Kaos Berlogo Persib, Pelatih Persikabo Saksikan Perjuangan Marc Klok cs Saat Taklukan RANS di GBLA

Pakai Kaos Berlogo Persib, Pelatih Persikabo Saksikan Perjuangan Marc Klok cs Saat Taklukan RANS di GBLA Djajang Nurdjaman hadir menyaksikan laga Persib vs RANS di GBLA. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pertandingan Persib vs RANS Nusantara pada pekan ke-8 Liga 1 2022 yang berlangsung di Stadion GBLA, Ahad 4 September 2022 tidak hanya disaksikan oleh bobotoh.

Salah satu pelatih klub rival Persib di Liga 1, Djajang Nurdjaman, tertangkap kamera menyaksikan langsung pertandingan yang berakhir untuk kemenangan Perib 2-1.

Pada laga tersebut, pelatih Persikabo itu duduk di kursi VVIP dengan ditemani beberapa kerabat.

Baca Juga : Cerita dan Fakta Menarik setelah Persib Kalahkan RANS, Respons Emosional Luis Milla hingga Gol Perdana Ciro Alves

Uniknya lagi, Djajang Nurdjaman hadir dengan menggunakan kaos berwarna biru berlogo Persib Bandung dan berbalut jaket.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Belum diketahui maksud dan tujuan Djajang Nurdjaman hadir di GBLA.

Namun menurut keterangan yang disampaikannya melalui Instagram, kehadirannya di GBLA hanya untuk santai menikmati waktu bersama keluarga.

"Relax sejenak bersama keluarga, di stadion GBLA," ungkap pelatih yang akrab disapa Djanur.

Jadwal Persib Hadapi Persikabo

Meski mengaku hanya bersantai bersama keluarga dengan menyaksikan laga Persib,bukan tidak mungkin Djanur mengintip kekuatan mantan timnya setelah ditangani Luis Milla.

Persikabo dijadwalkan akan menjamu Persib pada kompetisi Liga 1 musim ini pada 12 November 2022.

Baca Juga : RD Terkecoh Strategi Luis Milla Mainkan 3 Centre Back

Sekedar informasi, Djajang Nurdjaman merupakan mantan pemain Persib di era 1990-an.

Ia juga tercatat pernah menjadi asisten pelatih Persib dan membawa Persib juara ISL 2014 dan Piala Presiden 2015 saat menjabat sebagai pelatih kepala.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini