Suporter Persis Solo 'Dilarang' Hadir di Maguwoharjo, BCS dan Slemania Sepakat Kosongkan Stadion

Suporter Persis Solo 'Dilarang' Hadir di Maguwoharjo, BCS dan Slemania Sepakat Kosongkan Stadion Atmosfer dukungan suporter PSS di Stadion Maguwoharjo. (Instagram/@bcsxpss)

REPUBLIK BOBOTOH - PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sepakat 'melarang' suporter Persis Solo hadir di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

PSS Sleman akan hadapi Persis Solo pada pekan kesembilan Liga 1 2022-2023, Sabtu 10 September 2022. Isu terkait potensi gesekan suporter menjadi perhatian serius kepolisian jelang laga PSS vs Persis.

Suporter PSS dan Persis memiliki catatan beberapa kali bentrok, yang membuat laga kedua tim dinilai memiliki tingkat resistensi cukup tinggi.

Karenanya Polda DIY seperti dikutip dari website PT LIB mengirimkan permohonan kepada PT LIB mengenai tidak memberikan kuota tiket penonton kepada suporter Persis.

Baca Juga : Tekad Zalnando saat Persib Bentrok dengan Arema di Kanjuruhan


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Permohonan dari Polda DIY, kemudian dikabulkan oleh operator kompetisi sepak bola di Indonesia tersebut, dan suporter Persis Solo dipastikan dilarang hadir di Stadion Maguwuharjo.

"Kami telah menerima surat dari LIB mengenai permohonan Polda DIY yang telah dikabulkan untuk tidak memberikan kuota penonton kepada suporter Persis Solo. Hal ini dikarenakan untuk mengantisipasi dan memelihara situasi keamanan dan ketertiban masyarakat wilayah DIY," kata Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) PSS, Rangga Rudwino.

PSS juga sudah bersurat kepada Persis untuk berkoordinasi mengenai hal ini, untuk kemudian diteruskan kepada komunitas suporternya agar tidak datang ke Stadion Maguwoharjo.

"Kami sangat berharap kepada seluruh pendukung Persis untuk menerima hal ini dan tidak memaksakan untuk datang ke stadion dan menonton dari rumah," lanjut Rangga.

Sementara PSS sendiri dipastikan tidak akan mendapat dukungan langsung suporter fanatiknya sepanjang bulan September 2022. Karenanya duel PSS vs Persis kemungkinan besar digelar layaknya pertandingan tanpa penonton.

Baca Juga : 6 Putusan Komdis PSSI dalam Sidang pada 2 September 2022

Brigata Curva Sud (BCS) dan Slemania sepakat untuk mengosongkan tribun penonton selama bulan September 2022, sebagai bentuk penghormatan kepada dua orang suporter PSS yang meninggal akibat kekerasan.

Walaupun harus bertarung tanpa dukungan langsung dari BCS dan Slemania di stadion, pelatih PSS Seto Nurdiyantoro menjamin, skuad Super Elang Jawa tetap akan bermain maksimal karena yakin seluruh suporter PSS tetap berdoa dan mendukung dari rumah.

“Dengan suporter, kita selalu komunikasi. Saat ini mereka memilih untuk cooling down. Ada beberapa alasan dan kita pahami itu. Harapannya tetap saling sinergi, Pengaruh pasti ada tanpa suporter. Yang utama adalah dukungan dan doanya untuk tim,” ucap Seto.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini