Polisi Ungkap yang Terjadi Ketika Bobotoh Hadir di Laga Arema vs Persib

Polisi Ungkap yang Terjadi Ketika Bobotoh Hadir di Laga Arema vs Persib Bobotoh memenuhi salah satu sektor tribune penonton Stadion Kanjuruhan, saat laga Arema vs Persib. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Polisi mengungkapkan situasi keamanan sebelum, saat dan setelah pertandingan Arema FC versus Persib di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu 11 September 2022, cukup aman.

Dikutip dari Sindonews, ratusan bobotoh sempat dikumpulkan di Mapolres Malang, untuk memastikan kondisi lebih kondusif, sebelum pulang meninggalkan Malang.

Meski sempat terjadi insiden di sekitar depan Pasar Kepanjen, Malang, pada Minggu malam 11 September 2022, tetapi secara keseluruhan berjalan cukup aman.

Apalagi lebih banyak suporter Arema yang menyambut kehadiran bobotoh di Malang, dan diharapkan suporter Arema pun disambut balik dengan baik ketika mendukung Singo Edan di Bandung.

Baca Juga : Erwin Ramdani Cedera Parah hingga Harus Dioperasi, Dokter Persib Jelaskan Kondisinya


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Bahkan, selama di Polres Malang, beberapa perwakilan Aremania turut menemani bobotoh. Sementara oknum suporter yang mencoba memprovakasi dikabarkan sempat diamankan hingga situasi kembali kondusif.

Seperti diketahui, salah satu hal menarik dari laga Arema vs Persib adalah kehadiran langsung bobotoh di kandang Singa, setelah sekian lama hubungan suporter kedua tim, terpengaruh rivalitas dengan suporter tim lain.

Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat mengapresiasi sikap Aremania yang menyambut hangat kedatangan bobotoh di Malang untuk menyaksikan langsung laga Arema vs Persib.

Baca Juga : Terjawab! Penyebab Menghilangnya Evan Dimas dan Kiper Asing Arema Saat Ditaklukan Persib

"Ya memang tidak mudah, tapi karena memang ada niatan baik dari kedua belah pihak, dan kami dari pihak keamanan salut dengan teman-teman Aremania yang mau berlapang dada menerima kedatangan, kehadiran dari rekan-rekan Persib," kata Ferli Hidayat dikutip dari Sindonews.

"Ini merupakan suatu bentuk kerja sama dan kolaborasi yang sangat baik sudah beberapa hari pendukung Persib ada di Kabupaten Malang dan terus berkoordinasi dengan rekan-rekan Aremania," ungkap dia.

"Kami selaku pihak keamanan mengucapkan terima kasih banyak pada seluruh Aremania dan Aremanita, yang telah mendukung pelaksanaan pertandingan malam hari ini, sehingga bisa berjalan aman dan lancar, serta bisa menyambut kehadiran pendukung dari Persib," pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini