Kakang Rudianto dkk Akan Pulang Lebih Cepat ke Indonesia, PSSI Beri Penjelasan

Kakang Rudianto dkk Akan Pulang Lebih Cepat ke Indonesia, PSSI Beri Penjelasan Skuad Indoneia U-20 saat menghadapi Al Adalah FC. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Pemusatan latihan (TC) Indonesia U-20 di Spanyol dipersingkat.

Kakang Rudianti dkk pun dipastikan akan lebih cepat pulang ke Indonesia.

Pemusatan latihan Indonesia U-20 seharusnya berakhir pada 4 Desember 2022, tetapi para pemain akan kembali ke tanah air pada 24 atau 25 November 2022.

Baca Juga : PSSI Sudah Memutuskan, Ini Kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

Menurut anggota Exco PSSI, Endri Erawan, perubahan jadwal tersebut tak lepas dari persiapan Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2022.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"TC di Spanyol dipercepat. Shin Tae-yong ingin lebih berkonsentrasi ke Piala AFF," kata Endri Erawan dikutip dari Antara.

Endri menambahkan, Shin Tae-yong akan diberikan waktu untuk beristirahat setibanya di Indonesia.

Kemudian, pelatih asal Korea Selatan itu akan memimpin pasukan Garuda memulai persiapan Piala AFF pada 4 Desember 2022.

Sementara untuk mayoritas para pemain Indonesia U-20 akan kembali ke klub. Namun ada beberapa diantarnya yang mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia.

Piala AFF akan digelar pada 20 Desember 2022 hingga 16 januari 2023.

Baca Juga : Tertinggal TC Timnas Filipina, Daisuke Sato: Saya Tak Pernah Berkata Tidak Pada Negara

Timnas Indonesia akan melakoni laga perdana dengan menjamu Kamboja pada 23 Desember 2022.

Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini