Alasan Jerman Bakal Juara Piala Dunia 2022 Menurut Winger Persib

Alasan Jerman Bakal Juara Piala Dunia 2022 Menurut Winger Persib Pemain Persib, Frets Butuan. (Raffy Faraz/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Winger lincah Persib, Frets Butuan rupanya sudah memiliki tim favorit di Piala Dunia 2022. Frets Butuan menjagokan Timnas Jerman jadi juara di Piala Dunia edisi kali ini.

Pemilihan Timnas Jerman bukan tanpa sebab. Pasalnya menurut Frets Butuan ada banyak indikator yang membuat Timnas Jerman memiliki peluang besar untuk tembus ke partai final Piala Dunia.

"Saya jagokan dari Eropa, Tim Panser, Jerman. Saya optimis Jerman bisa lolos penyisihan group, dan mudah mudahan bisa sampai partai final dan juara," ucap pria asal Ternate itu pada Senin, 21 November 2022 di Mess Persib, Kota Bandung.

Baca Juga : Persib Gelar Doa Bersama untuk Korban Gempa Cianjur

Pemain bernomor punggung 21 itu menjelaskan tim besutan Hansi Flick dihuni banyak pemain dari FC Bayern Munchen. Yang mana skuad FC Bayern Munchen merupakan tim yang sangat kokoh dan tampil apik di segala ajang.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Ditambah lagi, Timnas Jerman kali ini diisi oleh dua pemain favoritnya, yakni Kai Havertz dan Thomas Muller. Sehingga ia semakin optimistis Ilkay Gundogan cs mampu melewati banyak rintangan di Piala Dunia 2022 untuk menjadi juara.

"Karena Jerman bagus, kebetulan banyak pemain Bayern Munchen juga di Liga mereka bagus dan Champion juga mereka bagus dan skuatnya terutama ada gelandang yang bagus, Kai Havertz dari Chelsea saya optimis. Pemain favorit saya di Jerman pemain senior, Thomas Muller," tutup Frets.

Baca Juga : Bek Persib Ungkap Kondisi Keluarganya di Cianjur dan Sukabumi

Jerman di Piala Dunia 2022 berada di Grup E bersama Spanyol, Kosta Rika, dan Jepang. Pertandingan pertama Jerman akan dilakoni melawan Jepang pada Rabu 23 November 2022.

Jerman merupakan juara dunia empat kali yang mereka raih di Piala Dunia 1954, 1974, 1990 dan 2014.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini