Jangan Lupa Bobotoh! Link Live Persib vs Persikabo 1973: Janjikan Ganasnya Bomber Brasil

Jangan Lupa Bobotoh! Link Live Persib vs Persikabo 1973: Janjikan Ganasnya Bomber Brasil David da Silva. (Kris Andieka/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung melawat ke Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu 27 November 2022 untuk menjajal kekuatan Persikabo 1873.

Bagi bobotoh jangan lupa, laga bertajuk Friendly Match antara Persib Bandung dengan Persikabo 1973 akan ditayangkan secara langsung di Indosiar dan aplikasi Vidio mulai pukul 14.30 WIB.

Lagajadi ini menjadi persiapan Persib dan Persikabo 1973 jelang bergulirnya lagi kompetisi Liga 1 2022-2023 yang rencananya dimulai awal Desember mendatang.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga: Persib Mencari Kekurangan Lewat Latihan Bersama Persikabo

Sementara ini Persikabo 1973 berada papan tengah, satu peringkat di atas Persib di klasemen sementara Liga 1 2022-2023.

Artinya secara kualitas Persib dan Persikabo 1973 masih setara, menariknya kedua tim memiliki bomber asal negeri Samba Brasil.

Persib punya duet David da Silva dan Ciro Alves, sementara Persikabo 1973 memiliki bomber Brasil, Gustavo Tocantins.

Baca Juga: Atep Lelang Jersey Bersejarah untuk Korban Gempa Cianjur

David da Silva menjadi pencetak gol terbanyak di Persib yang dibayangi Ciro Alves, demikian juga dengan Gustavo Tocantins menjadi yang tersubur di Persikabo 1973.

Nampaknya David da Silva tak mau kalah pamor dengan bomber milik Persikabo pada laga nanti sore.

“Kami seratus persen mempersiapkan diri. Siapa lawan yang dihadapi tidak kami pikirkan. Kami harus bisa melakukan pekerjaan dengan sebaik mungkin dan itu yang paling penting,” pungkas David da Silva dikutip dari laman resmi klub.**

Link Live streaming Persib vs Persikabo

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini