REPUBLIK BOBOTOH - Gelaran Piala AFF 2022 akan segera digelar.
Turnamen yang mempertemukan negara-negara ASEAN ini akan berlangsung mulai Desember 20 Desember 2022 hingga Januari 2023.
Selain Timnas Indonesia, ada 9 negara lainnya yang akan ikut andil dalam turnamen tersebut dengan dibagi ke dalam dua grup.
Baca Juga : Jupe Berharap Tren Positif Persib Terjaga hingga Liga 1 Bergulir
Turnamen yang digelar dua tahun sekali ini akan menggunakan format round robin dimana masing-masing negara akan memainkan empat pertandingan di babak penyisihan grup.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Pada turnamen Piala AFF 2022, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.
Dilaporkan Bola.com, Timnas Indonesia akan melakoni laga perdananya melawan Kamboja dengan status tuan rumah.
Selanjutnya Timnas Indonesia akan ditantang Brunei Darussalam sebagai tim pemenang playoff atas Timor Leste.
Pada pertandingan ketiga, Timnas Indonesia akan menghadapi lawan berat yaitu Thailand dan Filipina akan menjadi lawan terakhir Timnas Indonesia.
Baca Juga : Kata Djanur usai Persikabo Dihajar Persib
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
23 Desember 2022
Timnas Indonesia Vs Kamboja
26 Desember 2022
Brunei Darussalam/Timor Leste Vs Timnas Indonesia
30 Desember 2022
Timnas Indonesia Vs Thailand
2 Januari 2023
Filipina Vs Timnas Indonesia
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana