Temui Presiden FIFA Bahas Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir Berharap Indonesia Bisa Samai atau Melebihi Qatar

Temui Presiden FIFA Bahas Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir Berharap Indonesia Bisa Samai atau Melebihi Qatar Ketua PSSI Mochamad Iriawan dan Menteri BUMN Erick Thohir menyaksikan langsung pertandingan Persib vs Barito. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Menpora Zainudin Amali dan Menteri BUMN Erick Thohir bertemu dengan Presiden FIFA Gianni Infantino.

Pertemuan tersebut digelar untuk membahas persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Pertemuan Erick Thohir, Zainudin Amali, dan Gianni Infantino berlangsung di Doha, Qatar pada Ahad 18 Desember 2022.

Baca Juga : Performa Persib hanya Kalah dari Arema Sejak Restart Liga 1

"Pertemuan Pak Menpora Zainudin Amali dan Presiden FIFA Gianni Infantino membahas persiapan Piala Dunia U-20 di Indonesia tahun depan agar berjalan dengan baik," ungkap Erick Thohir dikutip dari Antara.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Gianni Infantino mendukung permintaan Presiden Jokowi untuk memaksimalkan penyelenggaraan kegiatan ini," imbuhnya.

Mantan petinggi Persib itu mengatakan, Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar bisa menjadi contoh sukses penyelenggaraan turnamen sepak bola.

Erick Thohir juga menambahkan, salah satu tolak ukur suksesnya Piala Dunia 2022 yaitu kemampuan Qatar dalam menyajikan pesta olahraga yang meriah dan memperkenalkan keindahan budaya Islam lewat sepak bola.

Pada Piala Dunia 2022, lanjut Erick Thohir, semua orang bisa melihat untuk pertama kalinya sebuah pertandingan sepak bola dipimpin oleh wasit perempuan.

Tak hanya itu, kata Erick Thohir, antusiasme penonton baik langsung maupun streaming sangat luar biasa tinggi karena berhasil mencapai lebih dari dua miliar penonton dan tertinggi dalam sejarah Piala Dunia.

Baca Juga : Tanpa Elkan Baggot dan Sandy Walsh, Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022

"Semoga penyelenggaraan Piala Dunia U-20 tahun depan, Indonesia bisa menyamai atau bahkan bisa melebihi kesuksesan Qatar," ujar Erick Thohir.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini