Hadapi Persib, Bek Tangguh Persikabo 1973 Tersandung Skorsing

Hadapi Persib, Bek Tangguh Persikabo 1973 Tersandung Skorsing Bek Persikabo 1973, Lucas Gama. (MO Persikabo 1973)

REPUBLIK BOBOTOH - Persikabo 1973 jumpa Persib Bandung pada pekan 17 Liga 1 musim 2022-2023 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu 24 Desember 2022.

Kondisi Persikabo 1973 dan Persib cukup kontradiktif. Sebab tim besutan pelatih Djadjang Nurdjaman itu, tak pernah menang sejak restart Liga 1.

Setelah Liga 1 2022-2023 kembali dilanjutkan mulai 5 Desember 2022, Persikabo sudah melakoni lima pertandingan, dengan hasil tiga kali imbang dan dua kali kalah.

Baca Juga : Reaksi Henhen Herdiana setelah Persib Bandung Taklukkan Persita Tangerang

Situasi ini tentu cukup memengaruhi kondisi psikologis para pemain Persikabo 1973. Apalagi menghadapi Persib, mereka dipastikan kehilangan dua pemain akibat skorsing.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Bek andalan Persikabo 1973, Lucas Gama atau Lucao, harus menjalani skorsing akibat akumulasi empat kartu kuning.

Satu pemain lagi yakni gelandang berusia 23 tahun, Muhammad Kemaludin, juga dipastikan absen karena mendapat kartu merah di laga kontra Persik Kediri.

Baca Juga : Luis Milla Siapkan Kejutan di Laga Kontra Persikabo

Berbeda dengan Persikabo 1973, Persib Bandung sedang menikmati masa-masa yang baik bersama pelatih Luis Milla Aspas.

Sejak dipimpin langsung Luis Milla, Persib sudah meraih tujuh kemenangan dan sekali imbang, yang membuat Maung Bandung kini mulai memanaskan persaingan di jalur juara.

Menghadapi Persikabo 1973, kekuatan Persib pun lebih baik karena David da Silva dan Daisuke Sato dipastikan bakal kembali masuk line up setelah absen lawan Persita Tangerang karena skorsing.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini