Bobotoh Jadi Keuntungan Besar Bagi Persib Saat Hadapi Persija

Bobotoh Jadi Keuntungan Besar Bagi Persib Saat Hadapi Persija Ilustrasi, Bobotoh saat menyaksikan pertandingan Persib. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung akan lebih dulu menuntaskan sisa satu pertandingan tunda putaran pertama pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 kontra Persija Jakarta pada Rabu 11 Januari 2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

Duel panas antara Persib Bandung kontra Persija Jakarta ini tentu sudah dinantikan oleh Bobotoh, setelah sempat ditunda selama lebih dari 3 bulan lamanya.

Pertemuan dua mantan tim perserikatan tersebut dipastikan akan melibatkan suporter yang sudah membeli tiket sejak 2 Oktober tahun lalu.

Baca Juga : Pimpin Langsung Latihan Perdana Hari Ini, Begini Kata Luis Milla

Secara otomatis, Persib akan didukung penuh oleh pendukungnya, mengingat tiket yang disediakan Persib sudah ludes terjual sejak tahun lalu.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Dengan adanya suporter ketika tampil di kandangnya sendiri, tentu akan menjadi keuntungan bagi Persib Bandung.

Hal itu juga dibenarkan salah seorang gelandang masa depan Persib, Beckham Putra Nugraha.

"Ya tentunya itu keuntungan besar buat kita karena itu pemain ke-12 kita," ujar pria yang akrab disapa Etam itu pada Kamis, 5 Januari 2022 di Stadion Siliwangi, Kota Bandung.

Beckham Putra Nugraha mengatakan, keberadaan Bobotoh di laga nanti tentu menjadi angin segar bagi Persib Bandung. Pasalnya, keberadaan Bobotoh, memberikan dampak besar terhadap Persib untuk tampil maksimal demi memenangkan pertandingan.

Baca Juga : Foto-foto Latihan Perdana Persib Bandung pada Tahun 2023 di Stadion Siliwangi

"Dengan adanya Bobotoh, kita mendapatkan motivasi lebih bahwa kita bakal berenergi dan kita bakal menang lawan Persija," tutup Etam.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini