Beberapa Fakta dan Statistik Arema yang Bikin Persib Pantas Waswas

Beberapa Fakta dan Statistik Arema yang Bikin Persib Pantas Waswas David da Silva dibayangi pemain Arema, Rizky Dwi dalam pertandingan pekan kesembilan Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Minggu 11 September 2022. (Twitter/@persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung dan Arema FC bentrok pada pekan 26 Liga 1 musim 2022-2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis 23 Februari 2023.

Persib dan Arema sama-sama memiliki modal kemenangan di laga sebelumnya. Maung Bandung menaklukkan RANS Nusantara FC 1-3, sementara Singo Edan menekuk Barito Putera 1-0.

Meski Arema musim ini mengalami masalah dalam menjaga konsistensi permainan maupun hasil, tetapi beberapa fakta statistik menunjukkan Singo Edan secara tim memang pantas diwaspadai skuad Persib.

Baca Juga : PSM Makassar tak Ingin Didekati Persib Bandung

Di antaranya, fakta Arema merupakan tim dengan penguasaan bola terbaik kedua. Seperti dikutip dari laman PT Liga Indonesia Baru (LIB), ball possession Arema rata-rata 55 persen, lebih baik dari Persib yang rata-rata penguasaan bolanya 53 persen.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Fakta statistik berikutnya adalah jumlah umpan yang diproduksi Arema lebih banyak dari Persib yakni 9.487 umpan berbanding 9.441. Padahal Arema baru bertanding 23 kali, sementara Persib 25 kali.

Arema pun terbilang memiliki sektor sayap yang cukup baik. Itu dibuktikan dari jumlah crossing yang mereka produksi lebih unggul dari Persib, 265 crossing berbanding 237.

Baca Juga : 2 Pemain Persib Berisiko Terkena Skorsing

Satu hal yang menjadikan Arema tidak lebih baik dari Persib adalah tidak optimalnya kemampuan mereka dalam memaksimalkan setiap peluang.

Meski jumlah total peluang yang diciptakan Arema sama dengan Persib, yakni 136, tetapi nyatanya mereka hanya mampu memproduksi 23 gol.

Sementara Persib, terutama sejak dikendalikan pelatih Luis Milla, cukup efektif dalam memaksimalkan peluang dengan mencetak 42 gol dari 136 kesempatan.

Persib jadi tim paling produktif keempat setelah Bali United (53 gol), PSM Makassar (47 gol), dan Borneo FC (43 gol).**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini