Persib Tak Mau Terpeleset

Persib Tak Mau Terpeleset Victor Igbonefo berlatih bersama tim di Stadion Siliwangi. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pemain bertahan Persib Bandung, Victor Igbonefo beberkan persiapan timnya jelang menghadapi Persik Kediri dalam lanjutan pekan ke 28 Liga 1 2022/2023.

Victor Igbonefo mengatakan persiapan tim Persib berjalan sesuai rencana demi meraih kemenangan atas Persik Kediri di Stadion Pakansari, Cibinong, Rabu 8 Maret 2023.

Tak hanya soal persiapan, kondisi tim Persib juga disebut Victor Igbonefo cukup baik secara fisik dan mental. Apalagi tim Persib harus melakukan persiapan secara maksimal karena hasil di laga ini amatlah penting bagi timnya demi menjaga peluang di jalur juara.

Baca Juga : Jaga Asa Juara Liga 1, Klok: Semua Pertandingan Adalah Final

"Persiapan buat gim besok kita cukup bagus dan semua pemain di kondisi yang bagus karena kita tahu pertandingan besok adalah pertandingan sangat penting bagi kita," kata eks pemain Pelita Jaya itu kepada awak media dalam sesi jumpa pers jelang laga, Selasa, 7 Maret 2023.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Dengan persiapan yang berjalan sesuai rencana, pemain berdarah Nigeria itu menegaskan kesiapan timnya berada di level terbaik agar tidak terpeleset saat hadapi Persik.

Ia berharap upaya tersebut dapat menghasilkan kemenangan bagi tim Maung Bandung.

"Aku pikir kita siap buat main di gim besok dan semoga kita bisa dapat hasil yang diinginkan, dan kita akan kerja untuk itu," tambahnya.

Di sisi lain pemain bernomor punggung 32 itu menambahkan motivasi timnya semakin meningkat setelah tahu laga tersebut mendapatkan perizinan dari kepolisian untuk dihadiri penonton.

Baca Juga : Persik Kediri Bukan Cuma soal Renan Silva, Dado: Semua Pemain Berbahaya

Ia yakin kehadiran Bobotoh di laga tersebut dapat meringankan perjuangan timnya dalam meraih poin sempurna.

"Sangat bagus dan senang karena kia butuh dukungan Bobotoh dan situasi sekarang kita harus konsentrasi untuk menang di gim ini, kehadiran mereka dapat membantu tim di pertandingan besok," tutup Victor Igbonefo.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini