REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persikabo, Aidil Sharin Sahak rupanya mendapatkan bocoran dari pelatih kawakan asal Belanda, yakni Robert Alberts.
Aidil Sharin Sahak mengakui cukup banyak mengetahui soal Persib dari Robert Alberts yang juga merupakan mantan pelatih tim berjuluk Maung Bandung tersebut.
Aidil Sharin Sahak sendiri merupakan pelatih asal Singapura yang sempat menjadi pemain Home United ketika dibesut Robert Alberts.
Baca Juga : Daftar Pemain Persib yang Absen Kontra Persikabo di Pekan Terakhir Liga 1
Bahkan ada kabar menyebutkan, kepindahan Aidil ke Indonesia tak lepas dari peran Robert Alberts, sehingga bisa menukangi Persikabo 1973.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sayangnya di laga tersebut, keduanya tak bisa berjumpa secara langsung. Pasalnya Robert Alberts memilih mundur dari tim Persib usai mendapatkan rentetan hasil minor di awal musim.
Aidil mengaku cukup mengikuti perkembangan Persib Bandung sejak awal musim. Baginya Persib Bandung merupakan tim yang berkualitas dan dihuni pemain dengan nama-nama besar.
"Saya tahu Persib Bandung adalah tim banyak histori, kita tahu Robert Alberts pelatih di sini sebelum ini, dia mempersiapkan players-players sebelumnya dan sudah pasti kita tahu mereka punya prestasi yang bagus," ujar Aidil kepada awak media pada Jumat, 14 Maret 2023.
Sayangnya bagi Aidil, performa Persib di awal musim tak begitu bagus.
Namun setelah kedatangan Luis Milla, Persib seakan bangkit kembali dan mampu menembus posisi papan atas hingga menjelang klasemen akhir Liga 1 2022/2023.
Baca Juga : Laga Terakhir Persib vs Persikabo Disambut Bobotoh Antusias, Stok Tiket Menipis
"Dari awal tidak bagus tapi sudah meningkat pas Luis Milla hadir dan mereka selalu ada di top 3, kita tahu mereka punya kualitas," tambahnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana