Pemain yang Kabarnya Segera Gabung Persib Punya Riwayat Cedera yang Mengkhawatirkan

Pemain yang Kabarnya Segera Gabung Persib Punya Riwayat Cedera yang Mengkhawatirkan Septian David Maulana. (PSIS.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung dikabarkan sudah menjalin kesepakatan dengan beberapa pemain lokal dan dalam waktu dekat akan segera diumumkan.

Salah satu pemain kabarnya bakal merapat ke Persib adalah Septian David Maulana, gelandang PSIS Semarang yang sempat dipoles Luis Milla Aspas ketika menangani Timnas Indonesia.

Pemain kelahiran 2 September 1996 tersebut, disebut-sebut jadi salah satu target utama pelatih Luis Milla untuk memperkuat sektor tengah Persib.

Baca Juga : Termasuk Dua Eks Persib, Dewa United Lepas 9 Pemain dan 4 Pinjaman Dikembalikan

Septian David Maulana memang pantas ditempatkan sebagai salah satu gelandang tengah terbaik di Indonesia, tetapi Persib harus mencermati riwayat cedera sang pemain.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Di Liga 1 musim 2022-2023, Septian David Maulana menghabiskan lebih dari 9 bulan untuk menjalani pemulihan dan melewatkan banyak pertandingan PSIS.

Septian David Maulana absen di separuh perjalanan kompetisi karena cedera, dan baru comeback saat PSIS melakoni laga tunda pekan 11 menghadapi Bhayangkara FC pada 9 Januari 2023.

Baca Juga : Persib Batal Rekrut Mariyo Fabiyo Londok, Teddy Tjahjono Ungkap Penyebabnya

Riwayat cedera lutut juga sebelumnya sempat dialami Septian David Maulana pada Liga 1 musim 2021-2022. Tetapi saat itu, Septian David Maulana hanya absen dalam 4 pertandingan akibat cedera.

Tetapi kabar baiknya, meski sempat harus istirahat panjang, tetapi Septian David Maulana tetap menunjukkan kualitasnya dengan cukup baik.

Dari 16 kesempatan bermain bersama PSIS Semarang di Liga 1 2022-2023, Septian David Maulana mencetak 5 gol dan 1 assist.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini