Persib Belum Kunjung Wilujeng Sumping, Teddy Jelaskan yang Sebenarnya Terjadi

Persib Belum Kunjung Wilujeng Sumping, Teddy Jelaskan yang Sebenarnya Terjadi Direktur Persib, Teddy Tjahjono. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono memastikan timnya akan berperan aktif di bursa transfer kali ini.

Teddy Tjahjono menyebutkan bahwa saat ini Persib masih menjalin komunikasi dengan pemain yang direkomendasikan oleh tim pelatih.

Teddy Tjahjono mengatakan, Persib masih memburu pemain untuk menambah kekuatan timnya di musim depan.

Baca Juga : Rumor Persib Bakal Datangkan Pencetak Gol Terbaik Piala Dunia 2014 Akhirnya Terjawab

Pria berkacamata itu, menegaskan Persib segera mengumumkan informasi terkait bursa transfer kali ini sesegera mungkin.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Proses transfer sedang berjalan, jadi tunggu aja pengumumannya di ofisial Persib, kayanya setiap hari ada pengumuman mengenai perpanjangan kontrak, pemain baru, pemain yang selesai kontrak, jadi tiap hari ada di ofisial media," ujar Teddy kepada awak media pada Selasa, 2 Mei 2023.

Di bursa transfer kali ini, Persib memastikan sudah mengakhiri kerja sama dengan Bayu M Fiqri. Pemain asal Banyuwangi itu sendiri sudah langsung memiliki klub baru dan dipermanenkan PSIS Semarang.

Baca Juga : Erwin Ramdani Dikabarkan Hengkang, Begini Jawaban Bos Persib

Sedangkan Persib sendiri masih dirumorkan akan kehilangan pemain lainnya. Namun Teddy memastikan bahwa kerangka tim sudah terbentuk dan Persib akan melakukan pembenahan agar skuadnya lebih kokoh di musim depan.

"Secara kerangka masih sama, pemain utama masih sama," tutup Teddy.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini