Akan Hadapi Argentina, Marc Klok Sebut Ujian dan Pelajaran

Akan Hadapi Argentina, Marc Klok Sebut Ujian dan Pelajaran Marc Klok. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Gelandang Persib Bandung yang merupakan pilar penting Timnas Indonesia, Marc Klok sangat senang dengan kepastian jadwal Indonesia kontra Argentina di FIFA Matchday mendatang.

Menurut Marc Klok kepastian ini merupakan angin segar bagi masyarakat Indonesia karena bisa menyaksikan Indonesia bertanding dengan juara Piala Dunia 2022.

Selain angin segar bagi masyarakat Indonesia, Klok menilai ini juga jadi keuntungan bagi sepak bola Indonesia. Pasalnya kesempatan ini sangat langka bagi Indonesia karena akan menghadapi tim yang dihuni para pemain bintang dunia.

Baca Juga : KONI Jabar Akan Salurkan Dana Hibah Secara Proporsional

Maka dari itu, ia menegaskan kesempatan baik ini akan dimanfaatkan bagi semua pemain Timnas Indonesia. Sehingga Timnas akan berjuang sekuat tenaga demi menunjukan levelnya di mata dunia.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Ini selalu menjadi ujian yang bagus untuk memperlihatkan kepada dunia bagaimana permainan tim, apakah kami layak untuk bertanding dan menunjukkan level kami," kata pria berdarah Belanda itu pada Jumat, 26 Mei 2023.

Di sisi lain, menghadapi Argentina bukan hanya sebagai ajang mencari pengalaman setiap pemain saja.

Baca Juga : Marc Klok Antusias Hadapi FIFA Matchday Kontra Argentina

Jauh dari itu, sudah sepantasnya semua pemain dapat belajar lebih banyak dari tim berjuluk Albiceleste tersebut. Pertandingan Indonesia vs Argentina, rencananya digelar di Stadion GBK, Jakarta, pada Senin 19 Juni 2023.

"Ini akan jadi ujian bagus bagi kami dan mencari pengalaman dari pertandingan ini," tutupnya.

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini