Teddy Ungkap Rencana TC Persib, Ini Jadwal dan Kota Tujuannya

Teddy Ungkap Rencana TC Persib, Ini Jadwal dan Kota Tujuannya Latihan perdana Persib Bandung di tahun 2023 di Stadion Siliwangi, Kamis 5 Januari 2023. (Foto-foto: Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung dijadwalkan akan menggelar training center (TC) atau pemusatan latihan pada pertengahan bulan Juni 2023 mendatang.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, mengonfirmasi rencana Persib menggelar TC dan menyebut Yogyakarta sebagai kota tujuan Maung Bandung.

TC yang nanti dilakoni skuad Persib akan berlangsung selama dua pekan. Namun, Teddy tidak menjelaskan detail program tim selama TC di Jogja, termasuk kemungkinan melakoni laga uji coba.

Baca Juga : Update Transfer Persib setelah Amankan Striker Jebolan Garuda Select

Teddy hanya menjelaskan TC di Jogja merupakan pilihan dari tim pelatih yang dipimpin Luis Milla Aspas.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"2 minggu, mid june (pertengahan bulan Juni). Pilihan TC di Jogja ditentukan oleh tim pelatih, karena untuk memberikan suasana lain, untuk persiapan menjelang kompetisi," kata Teddy, Minggu 28 Mei 2023.

Selain Persib, sejumlah tim Liga 1, juga menjadwalkan program TC di Jogja, salah satunya adalah Borneo FC Samarinda.

Baca Juga : Status Eriyanto dan Arsan Makarin di Persib Akhirnya Terjawab

Skuad Persib sendiri akan berkumpul pada awal bulan Juni 2023 nanti, dan rencananya akan mulai menjalani latihan pada 5 Juni 2023.

Jadwal latihan Persib bisa dikatakan 'terlambat' dibandingkan tim-tim lain yang sudah mulai persiapan sejak pertengahan bulan Mei 2023.

Bahkan, beberapa tim sudah masuk tahap melaloni pertandingan uji coba, seperti Persebaya Surabaya dan Bali United FC yang saling berhadapan di Stadion Gelora Bung Tomo pada Minggu 28 Mei 2023.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini