REPUBLIK BOBOTOH - Sejumlah klub Liga 1 memilih Yogyakarta sebagai kota tujuan untuk menggelar program pemusatan latihan atau TC. Lalu mengapa Yogya jadi pilihan destinasi favorit klub-klub Liga 1?
Yang jelas Yogya memiliki beberapa lapangan untuk berlatih yang fasilitasnya cukup memadai. Seperti Maguwo Football Park di Sleman, yang dikelola oleh mantan pemain PSS Sleman, Kahudi Wahyu Widodo.
Di Maguwo Football Park, terdapat fasilitas lapangan dengan ukuran normal dan mini soccer yang dilengkapi penginapan dan pelayanan lainnya seperti food and beverage, dan kafe.
Kedatangan klub-klub Liga 1 untuk menggelar TC di Yogya, menjadi rezeki bagi Kahudi karena dia bisa mendapatkan untung yang membantu menggerakan roda usahanya.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Karena di sini menjadi daya tarik sendiri. Barito (Putera) dan Persebaya (Surabaya) yang booking beberapa hari," kata Kahudi dikutip dari laman Ligaindonesiabaru.com, Jumat 16 Juni 2023.
Fasilitas sepak bola satu atap ini dirintis Kahudi sebagai opsi lain setelah sepak bola sempat terhenti akibat dihantam pandemi Covid-19. Saat itu dia menjadi bagian tim kepelatihan Persis Solo namun kompetisi dihentikan karena pandemi.
"Tempat ini memang dipersiapkan untuk persiapan tim yang memang ingin TC di sini. Semua sudah tersedia catering, penginapan yang ada di sekitar lapangan. Lampu sudah standar. Jadi di sini lapangan bola satu-satunya yang ada lampunya," ujar Kahudi Wahyu Widodo.
Tak jauh dari Maguwo Football Park, juga ada fasilitas lapangan sepak bola lainnya bernama Maguwoharjo Soccer Field yang tak kalah memadai dan dikelola oleh Gede Widiade, eks Dirut Persija yang kini jadi owner klub Liga 2, Persiba Balikpapan.
Baca Juga : Thirteen Football Academy Akan Gelar Fourfeo
Di Maguwoharjo Soccer Field, ada fasilitas lapangan untuk mini football. Pengelola Maguwoharjo Soccer Field sendiri rencananya akan terus melakukan pengembangan, termasuk membangun lapangan dengan ukuran normal.
Selain Barito Putera dan Persebaya, klub Liga 1 lain yang memilih TC di Yogyakarta antara lain, Persita Tangerang, Bhayangkara FC, Borneo FC Samarinda dan Persib Bandung.
Selain karena memiliki beberapa lokasi yang cocok untuk menggelar pemusatan latihan, seperti dikatakan Deputi CEO PT Persib Bandung Bermaratabat, Teddy Tjahjono, Yogya jadi pilihan karena suasana kotanya yang dinilai cukup mendukung.
"Mungkin dari pelatih memilih Yogya karena disitu menjadi tempat yang familiar karena kita beberapa kali ke sana. Dan, Yogya juga punya suasana yang enak karena banyak sekali tim-tim Liga 1 yang TC di sana," ujar Teddy Tjahjono, belum lama ini.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik