Hasil dan Skor Sementara PSS vs Persib dalam Uji Tanding di Maguwoharjo

Hasil dan Skor Sementara PSS vs Persib dalam Uji Tanding di Maguwoharjo Aksi David da Silva dalam pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman di Stadion GBLA. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pertandingan babak pertama uji tanding antara Persib Bandung versus PSS Sleman telah usai. Laga yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada hari ini, Ahad, 25 Juni 2023 berakhir sementara 0-0.

Kedua tim tampil sangat berhati-hati dalam membongkar pertahanan lawan. Kedisiplinan tinggi memaksa alur serangan kedua tim mengandalkan umpan-umpan terobosan.

Lambat laun, PSS mulai menemukan titik terlemah tim Persib dan menguasai lini tengah permainan. Sehingga, aliran bola tim Super Elang Jawa terlihat lebih pasti ketimbang tim Maung Bandung.

Baca Juga : Persija Tuan Keuntungan Ganda Bertanding dengan Ratchaburi FC

Menit 15, serangan PSS Sleman langsung membuahkan peluang usai Esteban Vizcarra mendapatkan bola terobosan ke dalam kotak penalti Persib. Beruntung Persib memiliki Fitrul Dwi Rustapa yang dengan sigap menguasai bola sepakan Esteban Vizcarra.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tak lama berselang, PSS mendapatkan kesempatan tendangan bebas usai Esteban Vizcarra dilanggar Daisuke Sato di dekat kotak penalti Persib. Sayangnya sepakan bebas yang diambil Yevhen Baha masih membentur pagar betis.

Sesekali Persib mulai mengandalkan skil individu David da Silva di sektor depan. Namun rupanya David mendapatkan lawan sepadan, yakni Thales Lira yang sangat sigap membendung bola di sektor bertahan PSS.

Permainan PSS sangat cair jika dibandingkan tim Persib. Peran Esteban Vizcarra dalam membongkar pertahanan tim Persib sangatlah besar hingga menciptakan beberapa peluang.

Baca Juga : Starting XI Persib vs PSS Sleman: Dua Pemaing Asing Baru Ada di Bangku Cadangan

Menit 35, PSS mendapatkan peluang usai Rivaldo Ferre berhasil mengobrak-abrik pertahanan Persib. Beruntungnya bola yang dikirim Rivaldo kepada Abduh Lestaluhu tak mampu dikemas menjadi gol karena bola sepakannya masih menjauh dari gawang Fitrul Dwi Rustapa.

Tak lama berselang, skil individu para pemain PSS kembali membuat gaduh barisan pertahanan Persib melalui Ricky Cawor. Beruntung sepakan Ricky masih melebar, meski situasi tersebut ruang tembak Ricky sangat terbuka luas.

Kedua tim terus berusaha menciptakan peluang hingga menit akhir babak pertama. Namun skor imbang 0-0 tetap bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini