Keluarga Turut Diserang Imbas Pelanggaran Keras di Laga vs Persib, Kiper PSIS Somasi Dua Akun Instagram Ini

Keluarga Turut Diserang Imbas Pelanggaran Keras di Laga vs Persib, Kiper PSIS Somasi Dua Akun Instagram Ini Adi Satryo. (PSIS.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Kiper PSIS Semarang Adi Satryo melayangkan somasi atau teguran terbuka kepada pemilik akun Instagram @inty6yggbzrf dan @urby98.

Penyebabnya, kedua akun tersebut dinilai melontarkan kalimat dan komentar yang tidak beretika kepada keluarga Adi Satryo.

"Saya Muhammad Adi Satryo, pemain PSIS, pemilik akun Instagram @Adisatryoo, melalui surat ini menegur dengan tegas pemilik akun Instagram, @inty6yggbzrf dan @urby98 yang telah membuat kalimat/komentar yang tidak beretika kepada keluarga saya, termasuk anak saya dalam akun Instagram saya @adisatryoo pada hari Senin 21 Agustus 2023," demikian pernyataan resmi sang penjaga gawang.

Baca Juga : Eks Striker Persib Cetak Gol dan Assist Bantu Klub Barunya Asal Thailand Raih Kemenangan Perdana

Komentar-komentar yang membanjiri akun Instagram Adi Satryo sendiri tak lepas dari insiden pelanggaran kerasnya kepada pemain Persib, Arsan Makarin.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun Adi Satryo mengaku sudah menyampaikan permohonan maaf kepada Arsan Makarin sesaat setelah pelanggaran terjadi dan usai pertandingan.

Mantan penjaga gawang Diklat Persib inipun memberikan waktu selama 7 hari kepada kedua akun Instagram tersebut, sejak postingan somasi diunggah, untuk bertemu dan meminta maaf secara langsung kepadanya.

Adi Satryo menambahkan, apabila kedua akun tersebut tidak merespons dalam kurun waktu yang telah ditentukan, maka ia akan melakukan upaya hukum secara pidana dan melaporkan kepada pihak kepolisian.

"Demikian somasi/teguran terbuka ini saya sampaikan kepada pemilih akun Instagram @inty6yggbzrf dan @urby98," pungkas Adi Satryo.

Baca Juga : Diserang Netizen Usai Menerjang Arsan Makarin, Adi Satryo: Saya Sudah Minta Maaf

Sementara itu, pantauan REPUBLIKBOBOTOH.COM pada hari ini, Rabu 23 Agustus 2023, kedua akun tersebut tidak diketahui dan menghilang dari Instagram.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini