Hasil Liga 1 Jumat 25 Agustus 2023: Dewa United Permalukan Persija

Hasil Liga 1 Jumat 25 Agustus 2023: Dewa United Permalukan Persija Asep Berlian(4) pada pertandingan Persib vs Dewa United. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Setelah melewati lima laga sebelumnya tanpa kemenangan, Dewa United FC membuat kejutan dengan mengandaskan Persija Jakarta pada pekan 10 Liga 1 musim 2023-2024.

Bertanding di kandang sendiri, Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Dewaa United menaklukkan Persija Jakarta dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan Dewa United masing-masing diciptakan Dimitrios Kolovos pada menit 60 dan pemain pengganti Septian Bagaskara di penghujung laga.

Baca Juga : Daftar Pemain RANS yang Dipastikan dan Berpotensi Absen di Laga Kontra Persib


Kemenangan atas Persija mengakhiri tren buruk Dewa United yang di lima laga sebelumnya hanya meraih dua kali imbang dan tiga kali kalah.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Di lain sisi, bagi Persija kekalahan dari Dewa United menambah catatan hasil tidak maksimal mereka dalam empat laga terakhir.

Dalam tiga pertandingan sebelumnya, Persija hanya bermain imbang 1-1 kontra Borneo FC, kalah 2-0 di markas Madura United, dan imbang 2-2 kontra Arema di kandang sendiri.

Baca Juga : Jadwal dan Link Live Streaming Final AFF U-23 Indonesia vs Vietnam

Sementara di laga lain, Borneo FC Samarinda sukses mengamankan tiga poin dengan mengalahkan Persita Tangerang 2-1 di Stadion Segiri.

Diego Michiels membawa Borneo FC unggul di menit 28 lewat sundulan memaksimalkan bola rebound yang membentur mistar. Gol kedua Borneo FC dicetak Adam Alis pada menit 59, sementara gol balasan Persita diciptakan Hanis Saghara pada masa injury time.

Sedangkan dua laga lainnya yang digelar pada Jumat sore, berakhir imbang yakni Madura United vs Bhayangkara FC 0-0 dan Persik Kediri vs PSIS Semarang 1-1.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini