REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung kembali memanaskan mesinnya dalam sesi latihan hari ini, Selasa, 29 Agustus 2023 di Stadion Sidolig, Kota Bandung.
Sejumlah pemain yang sempat mengalami cedera sudah hadir dalam sesi latihan pagi ini.
Kiper Persib, Teja Paku Alam sudah bergabung dalam sesi latihan yang digelar selama dua jam tersebut.
Baca Juga : Pastikan Persib Tak Overconfidence, Bojan Hodak: Terlalu Jauh!
Pria asal Padang itu tampak sudah melahap program latihan yang disiapkan oleh Luizinho Passos.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Berbeda dengan Teja Paku Alam, striker Persib, David da Silva, masih jalani latihan terpisah.
Ia menjalai sesi latihan di pinggi lapangan dengan didampingi dengan physio tim, Benidektus Adiprianto.
Dua pemain muda Persib juga belum hadir, yaitu Beckham Putra Nugraha dan Robi Darwis.
Gelandang jebolan Diklat Persib itu sebelumnya masih berada di skuat Timnas Indonesia U-23 yang tampil di ajang Piala AFF U-23.
Sesi latihan ini juga digelar secara terbuka. Bobotoh hadir di tribun khusus Bobotoh atau tepatnya belakang gawang.
Baca Juga : Hasil Liga 1 Senin 28 Agustus 2023: Posisi Persib di Klasemen Turun Satu Baris
Jajaran staf pelatih memberikan materi latihan berupa mini set game kepada para pemain. Program ini diperuntukan guna meningkatkan permainan dari kaki ke kaki.
Setelah pertandingan selesai, terdapat dua pemain yang menambah program latihan, yakni Arsan Makarin dan Daisuke Sato. Keduanya terlihat menambah sesi latihan untuk meningkatkan sentuhan akhir.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana