Pegadaian Sponsor Utama Liga 2 2023-2024, PSSI Pastikan tidak Ada Pemaksaan

Pegadaian Sponsor Utama Liga 2 2023-2024, PSSI Pastikan tidak Ada Pemaksaan

REPUBLIK BOBOTOH - Perusahaan BUMN, PT Pegadaian resmi menjadi sponsor utama kompetisi Liga 2 musim 2023-2024. Dengan begitu tajuknya akan menjadi Pegadaian Liga 2.

Wakil Ketua PSSI, Zainudin Amali menyampaikan terima kasih kepada Pegadaian yang memutuskan menjadi penyokong dana sponsor utama kompetisi kasta kedua di Indonesia tersebut.

Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga tersebut, juga memastikan tidak ada sikap keterpaksaan dari PT Pegadaian untuk menjadi sponsor Liga 2 2023-2024.

Baca Juga : Legenda Persib Antusias Sambut Laga Kontra BVB Dortmund Legends

"Tanpa Pegadaian, Liga 2 tidak bisa jalan. Tidak ada perusahaan yang didirikan, yang diniatkan untuk rugi. Pasti ada hitung-hitungannya," ujar Wakil Ketua PSSI, Zainudin Amali dikutip dari Bola.com, Selasa 5 September 2023.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Tidak ada keterpaksaan untuk mensponsori Liga 2. Ini sama-sama saling membutuhkan. Ini ekosistem yang sangat baik, baik di dunia usaha maupun olahraga," tutur Amali.

Kompetisi Liga 2 musim 2023-2024 akan digelar mulai awal pekan depan, tepatnya Minggu, 10 September 2023. Sebanyak 28 klub akan bertarung memperebutkan 3 tiket promosi ke Liga 1 musim depan.

Baca Juga : 4 Pemain Persib Masih 'Diabaikan' Bojan Hodak

Liga 2 2023-2024 akan dibuka pertandingan antara Kalteng Putra menghadapi Perspuira Jayapura pada Minggu, 10 September 2023. Tetapi pembukaan secara seremonial akan dilaksanakan di laga Persela Lamongan vs Persijap Jepara pada hari yang sama, pukul 19.00 WIB.

Sementara dua wakil asal wilayah Bandung Raya, PSKC Cimahi dan Persikab Kabupaten Bandung akan melakoni pertandingan kandang di pekan perdana Liga 2 musim ini.

PSKC Cimahi akan menghadapi Malut United pada Minggu, 10 September 2023, pukul 15.00 WIB. Sedangkan Persikab Kabupaten Bandung jumpa Nusantara United pada Senin, 11 September 2023.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini

Dua Kelebihan PSM di Mata Bojan Hodak