Hasil Pertandingan Persib All Stars vs Dortmund Legends

Hasil Pertandingan Persib All Stars vs Dortmund Legends Pertandingan Persib All Stars vs Dortmund Legends. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib All Stars harus mengakui keunggulan Dortmund Legends dalam pertandingan ekshibisi di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, pada Minggu 10 September 2023.

Persib All Stars takluk dengan skor telak 0-4 dari Dortmund Legends dalam pertandingan yang disaksikan lebih dari seribuan penonton di Stadion Siliwangi yang cukup bersejarah bagi Maung Bandung.

Empat gol kemenangan Dortmund Legends masing-masing diciptakan oleh David Odonkor, Ibrahim Tanko, Jan Koller, dan Dede.

Baca Juga : Kebugarannya Mulai Membaik, David da Silva Siap Tampil Penuh Waktu

Dalam pertandingan ini, Persib All-Stars diperkuat para pemain ikonik, termasuk yang turut mengantarkan Pangeran Biru menjuarai Liga Indonesia (LI) tahun 1994/1995 dan Indonesia Super League (ISL) tahun 2014/2015.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Mereka antara lain adalah penjaga gawang I Made Wirawan, Anwar Sanusi, Roy Darwis, Yudi Guntara, Sutiono Lamso, Gilang Angga Kusumah, Zaenal Arief, Airlangga Sucipto, Eka Ramdani, serta mantan pemain Persib lainnya dari lintas generasi.

Sedangkan Dortmund Legends juga akan mendatangkan para pemain ikonik macam Marcel Schmelzer, Kevin Groekreutz, Roman Weidenfeller, Patrick Owomoyela, David Odonkor, Jan Koller, Mladen Petric, Mo Zidan, Dede, Joerg Heinrich, Ibrahim Tanko dan Paul Lambert.

Baca Juga : Tatap Duel Kontra Persikabo, David da Silva Yakin Persib Jaga Tren Positif

Sebelumnya Director of Internationalisation & Commercial Partnerships of Dortmund, Benedikt Scholz, berharap, tur mereka ini bisa membantu mengembangkan dan menambah gairah persepakbolaan Indonesia.

Karena itu, dalam turnya selama tiga hari di Kota Bandung, Dortmund Legends akan terlibat dalam berbagai kegiatan positif dengan mitra dan penggemar dengan tujuan mendorong pengembangan sepak bola, pertukaran budaya, dan keterlibatan komunitas.

Para pemain Dortmund Legends juga akan memberikan sesi coaching clinic kepada para pemain muda binaan dari Akademi Persib.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini