Pelatih Baru Persebaya Incar Kemenangan Perdana di Laga Kontra Arema

Pelatih Baru Persebaya Incar Kemenangan Perdana di Laga Kontra Arema Josep Gombau dan Uston Nawawi. (LIB)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih baru Persebaya Surabaya, Josep Gombau, ingin memberikan kemenangan pertama di laga spesial melawan Arema FC.

Pertandingan Persebaya vs Arema akan jadi laga paling menyedot perhatian publik sepak bola nasional karena rivalitas kedua tim.

Josep Gombau, pelatih asal Spanyol tersebut, menjalani debutnya bersama Persebaya saat menghadapi tuan rumah Madura United yang berujung kekalahan 3-0.

Baca Juga : Hasil AFC Cup 2023-2024: Bali United Gulung Wakil Filipina

Setelah menghadapi Madura United, tantangan besar akan dihadapi Josep Gombau bersama Persebaya pada akhir pekan ini.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Persebaya akan menghadapi tim rival, Arema pada pekan 13 Liga 1 musim 2023-2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu sore, 23 September 2023.

Josep Gombau sendiri memiliki pengalaman memimpin tim menghadapi Arema ketika menangani klub Hong Kong, Kitchee SC di AFC Cup.

"Kami sudah mempersiapkan semuanya, akan memberikan yang terbaik di lapangan. Saya tahu Arema FC karena pernah bertemu saat masih menangani Kitchee di AFC," kata Josep Gombau dikutip dari laman LIB, Rabu 20 September 2023.

Baca Juga : Satgas Anti Mafia Bola Komitmen tidak Masuk Angin

"Sekarang tentu saya sudah mendapat banyak informasi dari staf pelatih, kami sudah mempersiapkan dengan baik, kami ingin memenangkan pertandingan," imbuhnya.

Saat ini Arema FC memang sedang dalam tren positif. Tiga laga terakhir belum terkalahkan. Mereka berhasil dua kali menang, satu kali imbang dan tiga laga tersebut berhasil clean sheet.

"Laga penting buat saya, lawan Arema, kami targetkan meraih kemenangan. Saya tahu ini rivalitas tinggi Arema FC dan Persebaya, pastinya di laga ini ingin memenangkan pertandingan untuk menyenangkan Bonek, apalagi ini laga home," pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini