REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung akan kembali melakoni laga kandang dengan menjamu Persita Tangerang pada pekan 14 Liga 1 musim 2023-2024.
Pertandingan Persib vs Persita akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada Minggu 1 Oktober 2023 mendatang.
Menghadapi Persita, Persib dalam kondisi cukup positif setelah melewati enam pertandingan terakhir tanpa kekalahan.
Baca Juga : Hasil dan Jadwal Sepak Bola Asian Games 2022: Indonesia Jumpa Uzbekistan di 16 Besar
Hasil teranyar, Persib menaklukkan Bhayangkara FC dengan dramatis lewat gol Ciro Alves di penghujung laga pada Sabtu, 23 September 2023.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Kemenangan atas Bhayangkara FC membuat Persib kini mendekati papan atas klasemen dengan menempati peringkat kelima.
Persib mengumpulkan 21 poin, sama dengan PSIS Semarang yang berada di posisi keempat klasemen sementara Liga 1 2023-2024.
Baca Juga : Persib Jalin Kerjasama Dengan Cosmic dan Hammerstouth
Persib berpeluang menembus empat besar, dengan syarat bisa mengalahkan Persita Tangerang dan di laga lainnya PSIS Semarang imbang atau kalah dari PSM Makassar.
Lalu, RANS Nusantara FC yang tandang ke markas Barito Putera, juga bermain imbang atau menderita kekalahan.
Laga Persib vs Persita di Stadion GBLA akan disiarkan langsung Indosiar pada Minggu malam, 1 Oktober 2023, pukul 19.00 WIB.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik